Asam Urat Itu Apa? Ini Penjelasan Asam Urat, Penyebab, Gejala, hingga Cara Mencegah Asam Urat

8 Desember 2022, 18:30 WIB
Ilustrasi. Pengertian apa itu asam urat, penyebab asam urat hingga gelaja dan cara mencegah asam urat. /pixabay/Septimiu

BERITA DIY - Asam urat secara alamiah merupakan senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurangi purin.

Purin ini merupakan zat alami yang salah satu fungsi di tubuh untuk mengatur pertumbuhan sel hingga menyediakan energi.

Nantinya, ketika senyawa ini sudah selesai digunakan, asam urat akan dibuang melalui urin. Saat tubuh terlalu banyak menghasilan senyawa ini dan proses pembuangannnya tidak maksimal, maka bisa timbul sakit peradangan sendi.

Penyakit asam urat atau gout adalah salah satu jenis radang sendi yang terjadi karena adanya penumpukan kristal asam urat.

Kondisi seperti itu dapat terjadi pada sendi mana pun, seperti di jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan paling sering banyak dialami di jempol kaki.

Baca Juga: Apa Itu Twitter Wrapped 2022 yang Sedang Trending? Begini Cara Buat dan Bagikan Lengkap Link Web floom.app

Penyakit asam urat dapat menyebabkan gejala nyeri sendi yang sangat menganggu kenyamanan bahkan hingga terjadi pembengkakan pada sendi yang terkena asam urat.

Biasanya pada bagian sendiri yang mengalami asam urat akan disertai rasa panas di area persendian dan butuh cara untuk meredakannya.

Umumnya, penyakit asam urat ini dapat lebih mudah menyerang pria khususnya pada mereka yang berusia di atas 30 tahun.

Sedangkan pada wanita, penyakit asam urat ini muncul setelah terkena menopause. Adapun rasa sakit yang dirasakan para pengidapt asam urat ini dapat berlangsung selama rentang waktu 3-10 hari.

Baca Juga: Apa Itu Mangku Purel Beserta Artinya Dalam Bahasa Gaul Viral dari Terjemahan Lirik Lagu Bahasa Jawa

Kerap kali asam urat ini disalah pahami dengan rematik, padahal rematik merupakan istilah yang menggambarkan rasa sakit pada persendian atau otot yang mengalami peradangan.

Melansir dari Layanan Kesehatan Kementerian Kesehatan, penyebab dari asam tejadi saat tubuh menghasilkan banyak senyawa asam urat atau ginjal mengalami gangguan sehingga mengeluarkan terlalu sedikit asam urat.

Saat itu terjadi asam urat dapat menumpuk, membentuk kristal urat tajam di sendi atau jaringan di sekitarnya yang menyebabkan rasa sakit, peradangan, dan pembengkakan.

Gejala Asam Urat

Berikut ini gejala penyakit asam urat:

- Sendi mendadak terasa sangat sakit

- Kesulitan untuk berjalan akibat sakit yang menganggu, khususnya di malam hari

- Nyeri akan berkembang dengan cepat dalam beberapa jam disertai nyerihebat, pembengkakan, rasa panas, serta muncul warna kemerahan pada kulit sendi

- Saat gejala mereda dan bengkak pun mengempis, kulit di sekitar sendi yang terkena akan tampak bersisik, terkelupas dan terasa gatal.

Baca Juga: Apa Itu Amnesti? Ini Penjelasan Amnesti Menurut Undang-Undang Dasar serta Contoh Kasus Pemberian Amnesti

Cara Mencegah Asam Urat

Nah, setelah mengetahui apa gejala yang dialami ketika asam urat kambuh berikut ini cara pencegahan agar asam urat tidak kambuh atau menurunkan risiko penyakit asam urat.

-Minum banyak air untuk membantu ginjal berfungsi lebih baik dan menghindari dehidrasi

- Berolahraga secara teratur untuk menjaga berat badan yang sehat

- Menghindari penggunaan obat-obatan tertentu. Misalnya obat yang bersifat diuretic dan imunosipresan

- Membatasi konsumsi makanan dan minuman yang memiliki kandungan zat purin tinggi, seperti daging merah, alkhol, hingga makan dan minum tinggi fruktosa

- Konsumsi makanan sehat seperti sayuran dan buah yang memiliki antioksidan tinggi

Demikian informasi terkait penyakit asam urat dari pengertian, penyebab, gejala, hingga cara mencegah asam urat.***

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: yankes.kemkes.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler