Apa Itu Uang Rupiah Digital dan Bagaimana Nasib Uang Kertas dan Logam? Cek Faktanya Di Sini

- 6 Desember 2022, 12:43 WIB
Ilustrasi. Penjelasan apa itu uang rupiah digital dan fakta menarik terkait uang digital, serta bagaimana nasib uang kertas dan logam.
Ilustrasi. Penjelasan apa itu uang rupiah digital dan fakta menarik terkait uang digital, serta bagaimana nasib uang kertas dan logam. /PIXABAY/EmAji

BERITA DIY - Berikut penjelasan apa itu uang rupiah digital dan fakta menarik terkait uang digital.

Bank Indonesia (BI) dikabarkan akan menciptakan rupiah digital. Hal itu berdasarkan pada BI yang telah menerbitkan White Paper pengembangan uang digital bank sentral atau Central Bank Digital Currency (CBDC).

Uang rupiah digital menjadi terobosan baru dari Bank Indonesia di masa depan yang terdigitalisasi.

Meski demikian, kehadiran uang rupiah digital tak akan menghilangkan uang kartal yang beredar selama ini yakni uang kertas dan uang logam.

Baca Juga: Daftar Frekuensi Channel TV Digital Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Barat, Cara Cari Channel Indosiar dan SCTV

Gubernur BI Perry Warjiyo menjelaskan, layaknya uang kartal, rupiah digital juga akan melalui proses penerbitan dan pemusnahan.

Perry menyebut, rupiah digital akan diimplementasikan secara bertahap, mulai dari wholesale Central Bank Digital Currency (CBDC) untuk penerbitan, pemusnahan, dan transfer antar bank.

"Kemudian diperluas dengan model bisnis operasi moneter dan pasar uang, dan akhirnya pada integrasi wholesale digital rupiah dengan ritel digital rupiah secara end to end," jelas Perry dalam siaran resminya, dikutip Selasa, 6 Desember 2022.

Dalam Pertemuan Tahunan BI (PTBI) 2022 yang diselenggarakan Senin, 5 Desember 2022, otoritas moneter juga secara resmi menerbitkan white paper pengembangan rupiah. White paper tersebut.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x