Mengenal Fase Gagal Ginjal Akut pada Anak, Waspadai Gejala yang Dirasakan Ini!

27 Oktober 2022, 19:00 WIB
Ilustrasi - Simak fase gejala ciri gagal ginjal akut pada anak. /UNSPLASH/@averey

BERITA DIY - Ketahui fase fase gagal ginjal akut pada anak yang perlu diketahaui apa saja gejala yang dirasakan bagi yang terkena penyakit yang telah ada di Indonesia tersebut.

Penyakit gagal ginjal akut pada anak menjadi salah satu penyakit yang diketahui telah banyak terjadi di Indonesia dan mengakibatkan munculnya sejumlah pasien meninggal dunia.

Berdasarkan pada update informasi yang diberikan oleh Kemenkes beberapa hari yang lalu, jumlah atau angka meninggal dunia akibat gagal ginjal akut telag mencapai ratusan jiwa.

Dalam update yang dilakukan terakhir pada Rabu 26 Oktober 2022 yang lalu diketahui bahwa jumlah yang mengalami gagal ginjal akut pada anak tidak mengalami peningkatan.

Baca Juga: Lakukan Cara Ini Bisa Terhindar dari Gagal Ginjal Akut pada Anak, Ada 7 Langkah Pencegahan yang Mudah

Namun demikian meskipun tidak terdapat kasus terbaru, masyarakat tetap diharapkan untuk mewaspadai adanya penyakit gagal ginjal akut pada anak tersebut.

Salah satu cara untuk mewaspadai adanya penyakit tersebut adalah dengan mengetahui adanya sejumlah fase yang akan dialami oleh seseorang yang mengalami penyakit itu.

Adapun fase awal yang akan dialami oleh tubuh seseorang yang mengalami penyakit tersebut adalah dengan munculnya sejumlah gejala yang dirasakan dalam tubuh.

Sejumlah gejala yang dialami oleh tubuh dalam fase awal terjangkit gagal ginjal akut pasa anak tersebut yaitu seperti berikut ini:

- Diare

- Muntah

- Mual

- Batuk

- Pilek

- Anak kerap mengantuk

- Demam selama 35 hari

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Gejala Penyakit Gagal Ginjal Akut pada Anak, Kapan Harus Bawa ke Rumah Sakit?

Kemudian fase berikutnya yang dapat diketahui oleh seseorang yang diduga terjangkit penyakit tersebut adalah dengan  adanya penurunan intensitas Buang Air Kecil atau BAK.

Pada fase kedua ini penurunan BAK akan dialami oleh seseorang yang terindikasi mengalami penyakit tersebut yang dirasakan selama 2 hingga 6 hari setelah gejala awal dirasakan.

Selanjutnya, gejala atau fase lanjut yang juga dirasakan oleh seseorang tersebut adalah disebut akan mengalami fase gejala menengah bahkan hingga fase lebih lanjut yang akan dialaminya.

Munculnya tanda atau gejala memasuki fase menengah dan lanjut ini sendiri ditandai dengan adanya perubahan warna air kencing atau saat BAK yang berubah menjadi kecoklatan.

Baca Juga: Apa Obat untuk Gagal Ginjal Akut pada Anak? Segini Harga Obat yang Resmi Telah Datang di Indonesia

Jika anak mengalami hingga fase menengah hingga lanjut tersebut dianjurkan untuk segera dikomunikasikan atau dibawa ke sejumlah penyedia fasilitas kesehatan.

Pasalnya nantinya dengan dibawa ke fasilitas kesehatan maka anak akan diberikan perawatan dan penanganan lebih lanjut oleh pihak rumah sakit terhadap penyakit tersebut.

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai sejuah gejala dan fase pada pengakit gagal ginjal akut pada anak yang dapat diketahui oleh masyarakat nantinya.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler