Jenis-jenis Humor Selain Dark Jokes: Apakah Ada Hierarki Komedi dalam Joke yang Humoris?

14 September 2022, 15:26 WIB
Artinya dark jokes dan jenis-jenis komedi humor serta penjelasan hierarki komedi dalam joke yang humoris menurut gambar Grant Snider. /PIXABAY/Tumisu

BERITA DIY - Dalam dunia stand up comedy ketahui jenis-jenis humor selain dark jokes yang pernah viral. Dan, apakah ada hierarki komedi dalam joke yang humoris?

Dilansir dari Urban Dictionary, arti dark jokes adalah bentuk humor yang ada twist atau belokan tajam yang bikin humor terkesan ofensif, kasar hingga mengerikan.

Jenis humor gelap atau dark jokes membawa subjek atau objek humor yang dianggap sensitif dan tabu untuk diperbincangkan dengan dasaran fakta serta balutan opini.

Baca Juga: Sinopsis Mendarat Darurat, Film Komedi Terbaru Tayang di Bioskop: Simak Daftar Pemain dan Link Beli Tiket

Dengan begitu, jenis humor gelap atau dark jokes adalah macam lelucon yang kerap mengangkat penderitaan jadi sebuah kalimat humoris.

Dark joke menjadi jenis humor yang menuai pro dan kontra. Tak sedikit yang menganggapnya lucu, sebagian orang mengira pelawak dengan lelucon gelap tak punya rasa empati.

Selain dark jokes, ada sejumlah jenis humor yang kerap digunakan oleh komedi lokal maupun mancanegara.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Netflix Terbaru Rilis Juli 2022 Mulai Genre Horor, Action, Romance, hingga Komedi

Jenis-jenis humor dan artinya

1. Parodik

Jenis humor parodik adalah jenis humor untuk meniru adegan dari video, film, puisi, artis, penulis ataupun aktor yang ditujukan untuk mengejek yang disengaja untuk membawa suasana lucu.

2. Satir

Satir adalah jenis humor yang berisi pesan yang mengejek dan mempermalukan orang, masyarakat atau badan pemerintahan dengan memperoloknya.

3. Deadpan

Deadpan adalah jenis humor yang kerap mengeluarkan lelucon dengan muka datar tanpa ekspresi. Pantomim adalah pelawak yang kerap menggunakannya. Karakter komedi Mr Bean juga menggunakan deadpan.

Baca Juga: Siapa Purwadi atau Rita Warintil yang Meninggal Dunia Hari Ini? Ini Profil dan Biodata Pemeran Komedi Rempong

4. Self deprecating

Self deprecating adalah jenis humor yang menargetkan pelawak itu sendiri. Ia bisa menceritakan kelemahan atau kemalangannya dengan suasana lucu.

5. Stand Up

Stand Up adalah jenis komedi yang menceritakan berbagai cerita lucu kepada penonton: bisa keresahan, keanehan atau kelakuan (act out).

6. Slapstick

Slapstick adalah jenis humor kasar yang melibatkan aktivitas fisik berlebihan hingga melampaui batas komedi fisik normal.

Jika kamu mengenal Adam Sandler atau Ben Stiller, mereka adalah komedian yang kerap bermain film dengan jenis komedi slapstick.

Baca Juga: Dunia Hiburan Berduka, Stand Up Komedian Uus Ucapkan Duka Cita Atas Meninggalnya Steven Nugraha Kaligis

Apa ada hierarki dalam komedi?

Dalam YouTube Pandji Pragiwaksono, komedian Pandji pernah membahas hierarki komedi bersama Indra Frimawan.

Dalam obrolan mereka, ada teori hierarki komedi yang dikemukakan oleh Grant Snider, seniman komik dan ortodentis yang tertarik pada komedi.

Dalam komik poster yang ia buat tahun 2016, Snider membuat hierarki komedi antara lain: (dari atas ke bawah)

1. Paradoks

2. Dark humor

3. Self deprecating

4. Slapstick

5. Ironi

6. Modern art (komedi dalam kesenian populer seperti tarian, lukisan atau nyanyian)

7. Humor logis

Baca Juga: Apa Itu Open Mic? Ini Arti Istilah dalam Stand Up Comedy yang Didaftarkan Ramon Papana ke HAKI

8. Scatology komedi (Berhubungan komedi toilet atau hal-hal yang menjijikkan)

9. Illogical komedi (humor tidak masuk akal).

10. Double entendre (jokes dengan makna ganda)

11. Practical joke (guyonan prank)

12. Impractical joke (lawakan prank edgy terniat dengan banyak ukuran)

13. Bumb jokes (guyonan bodoh)

14. Knock-knock (tebak-tebakan)

15. Puns (plesetan).

16. Cats (berbagai humor mengenai kucing).

Meski demikian, hierarki komedi yang dibuat Grant Snider sangat subjektif dan bisa benar atau tidak.

Pandji dan Indra berpendapat tidak membenarkan adanya hierarki komedi. Yang ada adalah komedi lucu atau tidak.

Baca Juga: Sinopsis Film Fresh Komedi Thriller Dibintangi Sebastian Stan dan Daisy Edgar-Jones

Demikianlah arti dark jokes dan jenis-jenis komedi humor serta penjelasan hierarki komedi dalam joke yang humoris menurut gambar Grant Snider.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler