4 Makanan Penurun Kolesterol yang Mudah Ditemukan dan Wajib Masuk dalam Program Diet Kamu

28 Maret 2022, 20:40 WIB
Simak daftar 4 makanan penurun kolesterol yang mudah ditemukan dan wajib masuk dalam program diet kamu. Hindari risiko berbagai penyakit. /PEXELS/Mike

 

BERITA DIY - Simak daftar 4 makanan penurun kolesterol yang mudah ditemukan dan wajib masuk dalam program diet kamu.

Jangan salah, selain untuk keperluan diet, menurunkan koleterol juga wajib dilakukan terkhusus bagi penderita angka kolesterol tinggi.

Dikutip dari situs kesehatan Healthline pada Minggu, 28 Maret 2022, angka kolesterol yang tinggi dapat meningatkan risiko penyakit pada organ hati.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo dan Cancer Hari Ini Senin 28 Maret 2022: Saatnya Makan Banyak, Lupakan Soal Diet!

Selain itu, kolestetol yang tinggi bisa mengakibatkan stroke dan penyakit jantung. Jika dibiarkan dalam kadar yang tinggi. Kolesterol bisa menumpuk di pembuluh darah.

Kolesterol sendiri adalah lemak yang konsistensinya mirip dengan lilin yang diproduksi oleh hati. Tubuh kita sebenarnya membutuhkan kolesterol.

Lemak kolesterol dapat membantu tubuh untuk memprodiksi hormo-hormon dan sel-sel sehat yang berguna untuk melawan berbagai penyakit.

Baca Juga: Resep Ayam Kukus Menu untuk Diet Namun Tetap Enak : Cara Buat, Bumbu, dan Bahan

Namun, produksi kolesterol yang berlebihan justru akan menimbulkan efek penyumbatan di berbagai organ dalam tubuh.

Banyak sekali cara untuk menurunkan kolesterol, salah satunya adalah dengan pemilihan makanan guna mengontrol asupan pada tubuh.

Karena itu, mengutip situs kesehatan yang sama, berikut BERITA DIY sajikan daftar makanan penurun kolesterol yang bisa Anda coba:

Baca Juga: Tips Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan: Ini Daftar Makanan yang Harus Dihindari dan Perbanyak Dikonsumsi

1. Alpukat

Sebuah studi klinis menyebutkan bahwa alpukat dapat membantu memberikan efek penurunan angka kolesterol hingga meningkatkan level HDL kolesterol yang baik.

2. Buah-buahan dan beri

Selain alpukat, buah-buahan dan beri juga bisa menjadi opsi untuk dijadikan makanan penurun kolesterol.

Hal itu karena buah-bahan dan beri-berian mengandung komponen bioaktif dan serat yang bisa menghentikan produksi kolesterol pada hati.

Baca Juga: Tips Diet Sehat untuk Menurunkan Berat Badan: Ini Daftar Makanan yang Harus Dihindari dan Perbanyak Dikonsumsi

3. Bawang putih

Siapa sangka, ternyata bawang putih juga bisa membantu menurunkan kolesterol. Sebuah studi menyebutkan bahwa bawang putih dapat memunculkan efek perlindungan hati.

4. Sayuran

Tentu saja sayuran bisa menurunkan kolesterol. Kandungan serat dan atioksidan dalam sayuran bisa membantu menurunkan kalori tubuh dan angka kolesterol.

Demikian 4 makanan penurun kolesterol yang mudah ditemukan dan wajib masuk dalam program diet Anda.***

Editor: Muhammad Suria

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler