Cara Daftar BLT Anak Sekolah Rp4,4 Juta via Aplikasi HP, Cek Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id

25 September 2021, 13:07 WIB
Cara daftar BLT anak sekolah Rp4,4 juta di Aplikasi Cek Bansos, cek online daftar penerima Bansos PKH Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id. /Instagram/@indonesiabaik.id

BERITA DIY - Bantuan langsung tunai (BLT) total senilai Rp4,4 juta bagi anak sekolah akan dicairkan pada Oktober 2021 ini. Simak cara daftar di Aplikasi Cek Bansos dan akses penerima Bansos PKH Kemensos ini di link cekbansos.kemensos.go.id.

Hingga bulan September 2021 ini, pemerintah masih terus menyalurkan sejumlah BLT maupun Bansos untuk menanggulangi dampak negatif pandemi covid-19.

Salah satu BLT yang masih diberikan adalah Bansos PKH untuk anak sekolah yang jumlahnya mencapai Rp4,4 juta.

Baca Juga: Anak Usia Dini 1-6 Tahun dan Bayi 0-11 Bulan dapat Bansos PKH Rp3 Juta, Lihat Penerima di Aplikasi Cek Bansos

Bantuan Rp4,4 juta ini merupakan akumulasi dari beberapa Bansos PKH yang diterima siswa SD, SMP, dan SMA/SMK.

Berikut rincian dari BLT anak sekolah Rp4,4 juta yang akan cair Oktober 2021 ini:

- Siswa SD/sederajat: Rp900 ribu per tahun

- Siswa SMP/sederajat: Rp1,5 juta per tahun

- Siswa SMA/sederajat: Rp2 juta per tahun

BLT anak sekolah ini tidak diberikan sekaligus melainkan dalam empat tahap penyaluran selama tahun 2021 ini, yakni pada Januari, April, Juli, dan Oktober 2021.

Baca Juga: BLT Anak Sekolah Rp4,4 Juta Cair Oktober: Cek Bansos PKH Siswa SD, SMP dan SMA di cekbansos.kemensos.go.id

Selain anak-anak sekolah sebenarnya Bansos PKH ini juga menyasar ke sejumlah penerima lain, seperti lansia dan penyandang difabilitas.

Lansia dan penyandang difabilitas masing-masing akan mendapatkan BLT senilai Rp2,4 juta per tahun.

 

Masyarakat yang ingin mengetahui apakah dapat BLT anak sekolah ini bisa cek daftar penerima Bansos PKH milik Kemensos di link cekbansos.kemensos.go.id, dengan cara sebagai berikut:

1. Klik link cekbansos.kemensos.go.id.

2. Masukkan nama tempat tinggal (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa), serta nama penerima bantuan sesuai KTP.

3. Ketikkan kode verifikasi yang tertera

Baca Juga: Bayi Usia 0-11 Bulan Dapat Imunisasi Lengkap GRATIS dari Bansos PKH, Simak Syarat dan Cara Dapatnya

4. Jika kode huruf kurang jelas, Anda bisa menekan ikon di samping tulisan “Captcha” untuk mendapatkan kode huruf yang baru.

5. Kemudian, klik “Cari Data”.

6. Setelah itu akan muncul informasi apakah terdaftar sebagai penerima BLT anak sekolah atau tidak.

Lebih lanjuta, saat ini Kemensos juga sudah membuat sebuah aplikasi terintegrasi yang bisa digunakan untuk menyanggah, menolak, atau mengusulkan daftar penerima Bansos Kemensos.

Aplikasi tersebut bernama Aplikasi Cek Bansos milik Kemensos yang sudah bisa diakses di Android maupun iOS.

Baca Juga: Cek Eform BRI Tahap 3, Begini Cara Masuk Daftar 100 Ribu Orang yang Dapat BLT UMKM atau BPUM September 2021

Berikut cara untuk melakukan usulan mandiri atau daftar sebagai penerima BLT Anak Sekolah atau Bansos PKH yang siap cair Oktober 2021:

  1. Download Aplikasi Cek Bansos yang diterbitkan Kementerian Sosial
  2. Buka aplikasi Cek Banso
  3. Buat akun baru atau user ID menggunakan alamat email
  4. Login menggunakan user ID yang sudah diaktivasi dan diverivikasi oleh admin Kemensos
  5. Masuk menu Tanggapan Kelayakan
  6. Pilih menu Usul
  7. Lengkapi data pengusul untuk mendapatkan bansos PKH Oktober 2021.

Itulah cara daftar BLT anak sekolah Rp4,4 juta di Aplikasi Cek Bansos dan cek online daftar penerima Bansos PKH Kemensos di link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler