Update Informasi Bansos Sembako Juni 2021: Golongan Penerima BPNT Rp 2,4 Juta Cek di cekbansos.kemensos.go.id

11 Juni 2021, 20:00 WIB
Update Informasi Bansos Sembako Juni 2021: Golongan Penerima BPNT Rp 2,4 Juta Cek di cekbansos.kemensos.go.id. /instagram.com/@kemensosri

BERITA DIY - Update terbaru seputar Program Bansos Sembako. Bansos Sembako merupakan program dari dari Kementerian Sosial (Kemensos) senilai Rp 2,4 juta per tahun.

Melalui akun instagram pribadinya, Kemensos mengungkapkan saat ini pihaknya masih terus melakukan tahap verifikasi penerima bantuan agar tepat sasaran.

"Hingga saat ini, @kemensosri masih terus melakukan verifikasi dan validasi data terkait penerima bantuan sosial (bansos) agar lebih tepat sasaran," tulis akun @kemensosri pada 8 Juni 2021.

Baca Juga: Jadwal Pencairan dan Cara Cek 5 Bantuan di Juni 2021: BPUM, Bansos Sembako, BST, PKH, dan KJP Plus

Kemensos menargetkan 18.8 juta KPM akan menerima program bansos sembako. Sedangkan 10 juta penerima untuk Program Keluarga Harapan (PKH).

"Target Keluarga Penerima Manfaat (KPM) program sembako sendiri adalah 18,8 Juta KPM. Sedangkan pada Program Keluarga Harapan (PKH) ditargetkan mencapai 10 Juta penerima," lanjut akun tersebut.

Kemensos saat ini tengah melakukan kerjasama dengan lintas Kementerian dan Lembaga untuk mempercepat langkah penyaluran Bansos sembako BPNT ini.

Baca Juga: Bansos Sembako Cair Juni 2021, Berikut Golongan yang Dijamin Tidak Akan Dapat BPNT di cekbansos.kemensos.go.id

Bantuan Sosial Sembako ini diberikan selama satu tahun dan dapat dicairkan pada setiap bulannya sebesar Rp 200 ribu. Bantuan ini nantinya harus digunakan untuk membeli kebutuhan pangan pokok serta obat-obatan.

 

Nantinya, pecairan bansos dapat dilakukan melalui Himbara seperti BNI, BRI, BTN, dan CIMB Niaga atau melalui eWarong terdekat.

Sebelumnya Anda terlebih dulu perlu mengetahui golongan penerima bansos sembako Kemensos 2021.

Golongan tersebut yakni:

  • WNI
  • Memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
  • Termasuk dalam Daftar Penerima Manfaat (DPM) bansos sembako

Jika Anda termasuk ke dalam salah satu golongan tersebut, Anda berhak menerima bansos sembako.

Baca Juga: Daftar Barang yang Kena PPN 12 Persen Mulai Barang Sembako, Beras hingga Pasir

Kemensos sendiri telah menyediakan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang bisa digunakan untuk cek daftar penerima bansos melalui link cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut tata cara cek penerima bansos Sembako:

  1. Buka lama cekbansos.kemensos.go.id
  2. Masukan nama Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, dan Desa atau Kelurahan sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Masukan nama lengkap sesuai dengan KTP
  4. Masukan kode verifikasi yang tertera, dan tekan ‘refresh’ jika kode yang muncul kurang jelas
  5. Tekan tombol ‘cari data’

Sistem akan mencocokkan nama KPM dan wilayah yang dimasukkan, serta membandingkan nama yang ada dalam database Kemensos.

Itulah update informasi Bansos Sembako, golongan yang berhaka menjadi penerima Bansos Sembako dan cara cek online daftar penerima Bansos Sembako BPNT Rp2,4 juta Juni 2021 di link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler