Apa Itu VPS? Simak Penjelasan yang Mudah Dipahami dan Tips Menggunakannya bagi Pemula

- 25 Maret 2022, 19:35 WIB
Apa itu VPS? Segera simak penjelasan yang mudah dipahami. Tak lupa, dalam artikel ini tersaji pula tips menggunakan VPS buat pemula.
Apa itu VPS? Segera simak penjelasan yang mudah dipahami. Tak lupa, dalam artikel ini tersaji pula tips menggunakan VPS buat pemula. /PIXABAY/bsdrouin

BERITA DIY - Apa itu VPS? Simak penjelasan yang mudah dipahami berikut ini, tak lupa, tips menggunakan VPS Indonesia bagi pemula.

Ketika kita hendak membuat sebuah website, sudah pasti terlebih dahulu kita harus memiliki hosting. Fungsi hosting bagi sebuah website ibarat fondasi tempat berdirinya rumah.

Karena itu, para pembuat website akan langsung memilih penyedia hosting yang aman dan dapat membuat website bisa stabil dan mudah diakses dalam kondisi apapun.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis A Business Proposal Episode 6 Subtitle Indonesia di Website Resmi

Setiap hosting tidaklah sama. Sesuai dengan perusahaan yang mengusungnya, hosting punya fitur dan ability yang berbeda-beda satu sama lain.

Salah satu jenis hosting yang belakangan ini menarik perhatian ialah sebuah paket hosting bernama Virtual Private Server atau biasa disebut VPS.

Lalu, apa sih sebenarnya VPS itu? Simak penjelasannya di bawah ini:

Baca Juga: Cara Kompres Foto untuk KIP Kuliah Format JPG atau JPEG, Bisa Edit Maks 300 kb Lewat Website Tanpa Aplikasi 

Pada dasarnya, website itu menampilkan data-data yang sangat banyak kepada para pengguna internet. Data-data tersebut disimpan di dalam hosting sehingga website tidak alami trouble.

Karena itu, website juga membutuhkan sebuah ruangan yang super besar sehingga kekuatan internet  bisa sangat sempurna. Hal ini seperti halnya fungsi memori eksternal atau internal pada ponsel pintar.

Nah, dalam hal itulah VPS berperan besar. Jika memori eksternal atau internal pada smartphone merupakan hardware, maka VPS adalah penyimpanan yang berupa virtual.

Baca Juga: Apa Itu ySense, Apa Benar Website Penghasil Uang ke Rekening dan Bisa Tambah Saldo Tanpa Deposit?

Selain bersifat virtual, VPS juga dilengkapi dengan kemampuan untuk membagi server fisik menjadi ke dalam beberapa bagian. Sistem itu membuat website bekerja lebih cepat.

Biasanya, paket hosting VPS ini banyak digunakan oleh developer aplikasi yang berjalan berat seperti Game, SaaS, pemrograman, dan lain-lain.

Jadi, jika kita bayangkan, server VPS ini mirip seperti rak buku yang membagi bagian-bagian buku yang sesuai tema agar tidak berantakan dan jadi mudah diakses.

Baca Juga: Daftar Pinjol Resmi OJK 2022 Berserta Aplikasi dan Website, Ada Danamas hingga Findaya

Selain itu, VPS juga memiliki beberapa fungsi lain yang tak kalah penting dengan fungsi pembagian rak server, yakni:

1. Jadi web hosting yang menjadi tempat penyimpanan data-data besar di website tertentu.

2. Menjadi server untuk Game sehingga tidak terjadi lag.

3. Berfungsi sebagai VPN untuk mem-privasikan jaringan.

4. Menjadi back up data server ketika terjadi bencana atau hal lainnya yang berpotensi merusak data.

Baca Juga: Daftar Pinjol Resmi OJK 2022 Berserta Aplikasi dan Website, Ada Danamas hingga Findaya

Namun, tak semua website perlu menggunakan VPS sebagai hosting. Selama tidak ada lalu lintas data yang besar, maka hosting yang biasa digunakan juga tidak menjadi masalah.

Maka itu, jika Anda pemula, untuk bisa menggunakan VPS dalam website Anda, alangkah baiknya menyimak terlebih dahulu tips identifikasi server sebelum memilih pakai VPS bagi pemula.

Adapun tips-tipsnya dapat disimak di bawah ini:

- Anda harus tahu apakah website Anda membutuhkan VPS. Hal ini bisa dilakukan dengan mengecek server website apakah berat atau tidak.

Baca Juga: Cara Bermain Game Jari Tangan Please Touch Me di Website pleasetouchme.com yang Viral di FYP TikTok

- Perhatikan sistem operasi yang dimiliki. VPS biasanya terpasang di sistem operasi Linux dan Windows.

- Pastikan Anda memilih paket ruang penyimpanan yang sesuai dengan kebutuhan website Anda.

- Cek tingkat keamanan hosting VPS yang hendak Anda gunakan.

- Sesuaikan dengan budget yang Anda miliki.

Demikian pengertian apa itu VPS dengan penjelasan yang mudah dipahami. Tak lupa, dalam artikel ini tersaji pula tips menggunakan VPS buat pemula.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x