5 Hero ML EXP Lane Terkuat di MPL ID S11, Andalan Pro Player Mobile Legends

5 Februari 2023, 20:50 WIB
Lima hero ML EXP Lane terkuat di MPL ID S11 saat ini, andalan para pro player Mobile Legends di MPL Season 11 2023. /Twitter.com/@mlbbtweet

BERITA DIY - Berikut informasi lima hero ML EXP Lane terkuat di MPL ID S11 saat ini, andalan para pro player Mobile Legends di MPL Season 11 2023.

Hero EXP Lane yang cukup mendominasi dalam pertarungan di Land OF Dawn, dan menentukan kemenangan bagi tim yang yang bertanding.

Deretan rekomendasi hero andalan pro player di MPL ID S11 yang bentar lagi akan dimulai pertandingan Mobile Legends pada bulan ini.

Tak hanya populer di publik, pro player juga sering memilih hero ini di EXP Lane. Peran EXP laner atau Offliner sangat penting di game MLBB.

Baca Juga: MPL Season 11 Indonesia Ada Roster Baru RRQ Rinazmi?

Mereka yang berada di EXP Lane akan memperoleh EXP lebih cepat dan lebih banyak dibandingkan lane lain. Ini memungkinkan hero dapat naik level empat dan mengeluarkan ultimate lebih awal.

EXP Laner harus mengamankan turet di jalurnya sekaligus rajin rotasi ke MID Lane. Offliner juga diwajibkan membantu Jungler saat akan merebut Turtle.

Hero Offlaner tak mesti fighter. META saat ini memungkinkan Offliner memakai hero Semi Tank, Tank, dan fighter di EXP Lane.

Berikut 5 hero EXP Lane terkuat di MPL ID S11 2023

1. Gloo

Gloo merupakan Tank yang menjadi hero EXP Lane favorit bagi para pro player saat ini. Hero ini memiliki ultimate Morph yang memungkinkan Gloo membelah menjadi belasan unit. Gloo juga mempunyai Regen HP dan Movement Speed tinggi ketika membelah diri.

Baca Juga: MPL ID S11 Indonesia Kapan? Ini Tanggal Mulai MPL PH Season 11 2023, 8 Tim Mobile Legend Peserta

2. Lapu-Lapu

Lapu-Lapu mempunyai damage pedih dan durabilitas tinggi. Hero ini sangat cocok digunakan untuk merangsek ke dalam formasi musuh. Hero yang menjadi andalan salah satu pro player asal Filipina yakni Sanford pada saat di M4 World Championship.

3. Chou

Chou cukup efektif saat digunakan sebagai Offlaner atau roamer.Jeet Kune Do dan Shunpo miliknya membuat Chou kebal terhadap efek CC dan menghasilkan physical damage tinggi. Kadang Juga Chou dijadikan roamer ataupun EXP Lane Build Tank.

4. Martis

Martis merupakan hero yang memiliki ban rate 52 persen di tier Legend ke atas. Skill Mortal Coil yang kebal terhadap efek CC hingga ultimate Decimation membuat Martis sangat merepotkan saat war.

5. Yu Zhong

Baca Juga: Prediksi Tanggal MPL Season 11 Mulai di Indonesia Menurut RRQ Pak AP

Yu Zhong tak terlalu populer di publik. Player biasanya lebih memilih hero seperti Dyrroth, Lapu-Lapu, dan Martis saat push rank.Meski begitu, Yu Zhong menjadi andalan para pro player. Hero ini cukup efektif untuk menculik hero core dan merusak formasi musuh.

Demikian informasi lima hero ML EXP Lane terkuat di MPL ID S11 saat ini, andalan para pro player Mobile Legends di MPL Season 11 2023.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler