Cara Membuat NFT di OpenSea seperti Ghozali Everyday

14 Januari 2022, 11:41 WIB
Ilustrasi - Cara membuat NFT di OpenSea seperti yang dilakukan Ghozali Everyday. /Unsplash/Czerwinski

BERITA DIY - Simak informasi cara membuat NFT di OpenSea seperti yang dilakukan Ghozali Everyday.

Membuat NFT sedang banyak dibicarakan banyak kalangan, terlebih ketika Ghozali Everyday viral karena fotonya yang dijual dengan harga mahal disana.

Ghozali Everyday beberapa hari ini viral karena fotonya di OpenSea diketahui terjual mencapai harga Rp95 juta.

Baca Juga: Viral, Cara Ghozali Ghozalu Jadi Top NFT: Konsistensi 5 Tahun Pecah Telor di Momen yang Tepat!

Pengalaman Ghozali Everyda ini juga ia bagikan cerita lengkapnya melalui akun Twitter pribadinya @Ghozali_Ghozalu.

Banyak yang menyebutakan Ghozali Everyday membuat NFT langsung di OpenSea sekaligus bisa mendapat hasil seperti sekarang ini.

Dikutip dari Forbes, NFT atau singkatan dari non fungible token merupakan aset digital yang mewakili objek dunia nyata seperti karya seni, musik, item dalam game, maupun video.

Baca Juga: Biodata Ghozali Everyday yang Viral Karena Raup Milyaran dari Jual NFT Foto Selfie

Untuk transaksi baik membeli atau akan menjual karya seni NFT harus menggunakan mata uang kripto. Dengan kode pengenal yang unik sekaligus biasanya jumlahnya juga terbatas.

Hal demikian yang membuat para kolektor semakin tertarik untuk bertransaksi NFT sebagai barang koleksi pribadi mereka.

Sedangkan OpenSea merupakan salah satu tempat untuk menjual dan membeli karya NFT. Pada OpenSea, pengguna bisa menawar, memberikan barang ke pengguna lain, hingga menjualnya lagi.

Baca Juga: Viral Pria Jual Foto Selfie Rp95 Juta di OpenSea, Apa Itu NFT? Ini Cara Buat Akun dan Jual Non Fungible Token

Untuk bisa transaksi NFT di OpenSea baik menjual atau membeli barang, harus memiliki akun terlebih dahulu.

Berikut ini cara daftar atau buat akun OpenSea supaya bisa menjual NFT.

- Buka laman opensea.io atau KLIL DI SINI

- Pilih tulisan "Profile" di sebelah kanan atas untuk membuat akun di OpenSea

- Selanjutnya, sambungkan akun OpenSea dengan dompet digital dan ikuti langkah selanjutnya

- Setelah berhasil dibuat, klik "Create" lalu pilih "My Collections"

- Pilih "My Collections" untuk menjual karya

- Klik "Create" dan memasukkan detail dan informasi karya yang akan dijual

- Tekan "Add New Item", selesaikan proses hingga mengunggah file dan memberi nama pada karya NFT

- Terakhir, pilih "Last Create"

Baca Juga: Cara Daftar Crypto Sword NFT, Bermain Game Penghasil Uang dari Koin Kripto Blockchain

Perlu diingat, untuk mendaftar di OpenSea perlu untuk menyambungkan atau menghubungkan dengan e-wallet yang tertera pada laman OpenSea.

Berikut simak cara untuk membuat NFT di OpenSea:

- Pada halaman awal OpenSea, klik opsi “Create”

- Unggah file yang ingin dijadikan NFT, bisa berupa gambar, foto, video, dan lainya yang berkaitan dengan karya digital.

- Masukkan nama NFT dan beberapa pengaturan lainnya, seperti pengaturan konten dengan muatan sensitif dan pengaturan blockchain yang akan digunakan.

- Apabila telah selesai mengatur klik opsi “Create” yang berada di bagian bawah halaman OpenSea.

Demikian informasi cara membuat NFT di OpenSea seperti yang dilakukan Ghozali Everyday.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler