Daftar Top Skor Liga 2 2022 Terbaru Hari Ini dan Klasemen Liga 2 Indonesia 2022 2023 Setiap Grup

- 5 September 2022, 13:00 WIB
Ilustrasi - Berikut daftar top skor dan klasemen sementara Grup Timur, Grup Tengah, dan Grup Barat Liga 2 Indonesia 2022 2023 terbaru hari ini.
Ilustrasi - Berikut daftar top skor dan klasemen sementara Grup Timur, Grup Tengah, dan Grup Barat Liga 2 Indonesia 2022 2023 terbaru hari ini. /PIXABAY/@Jarmoluk

BERITA DIY - Simak daftar top skor dan klasemen sementara Liga 2 Indonesia Musim 2022 2023 lengkap hasil laga dalam Grup Timur, Grup Tengah, dan Grup Barat.

Tak kalah seru dari BRI Liga 1, pada kompetisi Liga 2 Indonesia 2022 2023 menghadirkan persaingan ketat yang telah berlangsung dengan menghadirkan sejumlah pertandingan.

Diketahui bahwa dalam kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2022 2023 sendiri telah melangsungkan sejumlah pertandingan pada pekan pertama yang berakhir beberapa waktu lalu.

Sedangkan untuk pekan kedua Liga 2 Indonesia musim 2022 2023 sesuai dengan jadwal resmi yang telah rilis bahwa pertandingan berlangsung pada Sabtu 3 September 2022 hingga Senin 5 September 2022.

Baca Juga: Jadwal Liga 2 Hari Ini, Senin 5 September 2022: Siaran Langsung Nusantara United vs PSIM Jogja Tayang di Mana?

Untuk lebih lengkapnya berikut merupakan klasemen sementara Liga 2 musim 2022 2023 dari Grup Timur, Grup Tengah, dan Grup Barat usai pertandingan pekan kedua pada Minggu 4 September 2022 yang lalu:

Grup Barat:

1. Karo United: 6 poin (+4)
2. Sriwijaya FC: 3 poin (+1)
3. PSPS: 1 Poin (0)
4. Semen Padang: 1 poin (0)
5. PSKC Cimahi: 1 Poin (0)
6. PSMS Medan: 1 Poin (0)
7. Persiraja Banda Aceh: 0 poin (0)
8. PSDS Deli Serdang: 0 poin (-1)
9. Perserang Serang: 0 poin (-4)

Grup Tengah:

1. Persijap Jepara: 6 poin (+2)
2. Bekasi City: 3 poin (+1)
3. Persipa Pati: 3 poin (+1)
4. PSIM Yogyakarta: 1 poin (0)
5. Persikab Bandung: 1 poin (0)
6. Gresik United: 1 poin (0)
7. Persekat Tegal: 1 poin (-1)
8. PSCS CIlacap: 1 poin (-1)
9. Nusantara United: 0 poin (-1)
10. Persela Lamongan: 0 poin (-1)

Grup Timur:

1. Persiba Balikpapan: 4 poin (+2)
2. Persipal: 4 poin (+1)
3. Deltras Sidoarjo: 3 poin (+2)
4. Persipura Jayapura: 3 poin (+3)
5. Putra Delta: 3 poin (+3)
6. Persewar Waropen: 3 poin (0)
7. Sulut United: 0 poin (-1)
8. PSBS Biak: 0 poin (-3)
9. Kalteng Putera: 0 poin (-6)

Baca Juga: Jadwal Bola Hari Ini, 5-6 September 2022, Liga Italia, Liga Spanyol, dan Liga 2 Lengkap Info Siaran Langsung

Sedangkan mengenai pencetak gol terbanyak atau top skor pada kompetisi Liga 2 musim 2022 2023 hingga berakhirnya pertandingan pada Minggu 4 September 2022, berikut merupakan daftarnya:

1. G. Mandowen (Persipura Jayapura) dengan 2 gol

2. Supriyadi (PSCS Cilacap) dengan 2 gol

3. Scheunemann (Nusantara United) dengan 1 gol

4. Qischil (Persijap Jepara) dengan 1 gol

5. B.M. Fatari (Persipura Jayapura dengan 1 gol.

Baca Juga: Klasemen Liga 2 2022/2023 Pekan 1: Persipura, Persijap, dan Karo United Tempati Peringkat Pertama Grup

Pertandingan pekan kedua Liga 2 Indonesia musim 2022 2023 akan kembali digelar pada hari ini dengan menghadirkan 7 pertandingan yang nantinya akan berlangsung dan dapat disaksikan melalui Vidio.com.

Demikianlah informasi lengkap mengenai top skor, klasemen sementara, dan pertandingan yang akan berlangsung dalam kompetisi Liga 2 Indonesia masing-masing grup.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah