Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP Sirkuit Mandalika Sesi 1 dan 2: Siapa yang Dapat Posisi Terdepan?

- 19 Maret 2022, 13:05 WIB
Ilustrasi - Gunakan link live streaming saksikan siaran langsung kualifikasi MotoGP Mandalika sesi 1 dan sesi 2.
Ilustrasi - Gunakan link live streaming saksikan siaran langsung kualifikasi MotoGP Mandalika sesi 1 dan sesi 2. /PIXABAY/Rotatingmass

BERITA DIY - Inilah link live streaming yang dapat digunakan untuk nonton siaran langsung sesi kualifikasi MotoGP Sirkuit Mandalika 1 dan 2 yang dapat diketahui di akhir artikel ini.

Berbeda dengan jadwal yang telah dilaksanakan pada Jumat 18 Maret 2022 yang lalu, hari ini pembalap MotoGP akan menjalani babak kualifikasi dalam 2 sesi yang akan dilaksanakan di Sirkuit Mandalika.

Babak kualifikasi ini seperti yang diketahui merupakan salah satu agenda penting bagi para pembalap yang akan berlaga, pasalnya nantinya akan ditentukan posisi start pada race yang akan dilaksanakan pada Minggu 19 Maret 2022.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini dan Siaran Langsung TV, Big Match PERSEBAYA Surabaya vs PERSIB Bandung!

Seperti yang telah dijadwalkan sebelumnya sejumlah pembalap nantinya akan menjalani sesi kualifikasi sesi 1 dan sesi 2 yang akan dilakukan yaitu setelah menjalani sesi latihan ke 3 dan 4 pada hari ini.

Dalam sesi kualifikasi MotoGP 1 nantinya akan dimulai pada pukul 14.05 hingga 14.20 WIB, sedangakn sesi Kualifikasi MotoGP 2 pada Sirkuit Mandalika ini nantinya akan dilaksnakan mulai pukul 14.30 hingga 14.45 WIB.

Nantinya sesi kualifikasi MotoGP Mandalika ini akan diikuti oleh pembalap yang berjumlah 24 rider dan diketahui terbagi dari 12 tim yang berbeda dan akan memperebutkan posisi paling depan.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Mandalika Hari Ini di VisionPlus & Kode Biss Key Trans7 Nonton FP 3 dan Kualifikasi

Lebih lanjut, berbagai nama pembalap masih memiliki peluang yang sama untuk mendapatkan posisi terdepan dalam babak kualifikasi MotoGP Sirkuit Mandalika pada hari ini, hal ini terlihat dari beberapa sesi latihan yang telah dilakoni.

Dari beberapa sesi latihan yang hingga kini telah dilakoni oleh para pembalap MotoGP diketahui bahwa muncul beberapa nama yang kemungkinan memiliki dominasi yang akan berlanjut pada babak Kualifikasi kali ini.

Salah satu nama yang diprediksi akan tampil dan menunjukkan kemampuan terbaiknya adalah pembalap Fabio Quartararo yang berhasil meraih posisi tercepat dalam sesi latihan beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP Mandalika, Siaran Langsung Trans7, serta Moto2 dan Moto3 Hari Ini

Sedangkan jika menilik pada hasil sesi latihan 2 yang telah dilakukan beberapa waktu yang lalu, selain Fabio Quartararo nama lain yang memiliki peluang untuk mendapatkan posisi terdepan adalah Franco Morbidelli yang pada sesi latihan meraih posisi kedua.

Kemudian pada sesi latihan 2 yang lalu juga muncul beberapa kejutan dari nama yang sebelumnya menjadi perhatian dalam MotoGP Mandalika seperti Espargaro dan Andrea Dovizioso yang berada di posisi 7 dan 11.

Sementara itu pembalap unggulan lainnya yaitu Marc Marquez pada sesi latihan 2 yang lalu bahkan harus mengalami kecelakaan sehingga membuat dirinya harus puas berada di posisi ke 22.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Mandalika 2022 Trans7 Hari Ini 19 Maret 2022 Lengkap Link Live Streaming FP 3 dan Kualifikasi

Untuk menjadi saksi siapa pembalap yang akan mendapatkan posisi paling depan, maka Anda dapat menggunakan berbagai layanan siaran langsung seperti yang diberikan oleh Trans 7 atau dengan mengakses link live streaming berikut ini:

KLIK LINK NONTON DI SINI

Itulah link live streaming yang dapat digunakan untuk menyaksikan siaran langsung babak kualifikasi 1 dan 2 pada MotoGP Sirkuit Mandalika hari ini.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah