Profil Saul Niguez, Digadang Jadi Pemain Jempolan Chelsea, Justru Kini Gagal Total

- 17 Desember 2021, 06:13 WIB
Saul Niguez - Profil Saul Niguez, digadang jadi pemain jempolan Chelsea setelah dipinjam dari Atletico Madrid, justru kini gagal total.
Saul Niguez - Profil Saul Niguez, digadang jadi pemain jempolan Chelsea setelah dipinjam dari Atletico Madrid, justru kini gagal total. /twitter.com/@ChelseaFC/

Profil Saul Niguez

Saul Niguez lahir Elche, Spanyol tanggal 21 November 1994. Pemain yang sebentar lagi berusia 27 ini berposisi sebagai gelandang tengah atau gelandang bertahan. Namun belakangan di ATM, Ia juga sering dimainkan di posisi winger.

Meski bukan 'anak Madrid' Saul mengawali karir sepakbola di dua tim kota Madrid. Ia bergabung bersama tim junior Real Madrid pada tahun 2006 sampai 2008. Setelah itu ia berlabuh ke tim junior Atletico Madrid di tahun 2008 sampai 2010.

Performa gemilangnya di tim junior, membuatnya dipanggil ke Atletico Madrid B di tahun 2010 sampai 2013. Barulah di tahun 2014 ia dipromosikan ke tim utama Atletico Madrid dan mulai mencicipi laga di La Liga, divisi tertinggi Liga Spanyol.

Baca Juga: Profil Rahmat Erwin Abdullah, Atlet Angkat Besi yang Berhasil Raih 2 Medali Emas di Kejuaraan Dunia

Catatan Saul saat berseragam Atletico Madrid cukup memukau, Saul Niguez telah tampil 225 kali dengan mengemas 26 gol dan 12 assist. Dia juga tercatat pernah membela Atletico Madrid di Liga Champions 59 kali dengan mengemas 10 gol dan 10 assist.

Prestasi tertingginya tentu saja saat membawa Atletico Madrid mentas di final Liga Champions 2016, juara Liga Europa 2018, dan juara Piala Super Eropa 2018.

Sementara penampilan untuk Timnas Spanyol Saul dimulai sejak ia membela Spanyol U-17, Spanyol U-18, Spanyol U-19, Spanyol U-20, Sapnyol U-21 hingga ia bergabung di skuad Timnas senior pada tahun 2016. Bersama Timnas Spanyol senior, Saul Niguez telah tampil sebanyak 19 kali dan mencetak 3 gol.

Baca Juga: Biodata dan Profil Albert, Jungler RRQ Hoshi Peraih Savage di M3 Mobile Legends: Nama Asli, Karir, Umur, Asal

Penampilan gemilangnya bersama Atletico Madrid dan Spanyol itulah yang membuatnya direkrut Chelsea sebagai pemain pinjaman.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah