Profil Al Sadd SC, Klub Sepak Bola Qatar yang Tak Mau Lepas Xavi Hernandez ke Barcelona

- 4 November 2021, 20:24 WIB
ILUSTRASI: Profil klub sepak bola Qatar, Al Sadd yang tak mau lepas Xavi Hernandez.
ILUSTRASI: Profil klub sepak bola Qatar, Al Sadd yang tak mau lepas Xavi Hernandez. /PIXABAY/Jarmoluk

BERITA DIY – Klub sepak bola Al Sadd Sports Club menjadi perbincangan usai tak akan melepas Xavi Hernandez kembali pulang ke Barcelona.

Dilansir dari Reuters, pada Selasa, 2 November 2021, pihak Barcelona diwakili Rafa Yuste dan Mateu Alemany berkunjung ke Doha, Qatar untuk membicarakan perihal pelepasan Xavie Hernandez.

Namun sayang, pihak Al Sadd belum memberikan lampu hijau untuk sang pelatih pulang ke Barcelona.

Baca Juga: Profil Xavi Hernandez yang Diisukan Jadi Pelatih Baru Barcelona

Baca Juga: Setelah Sembuh dari Covid-19, Xavi Hernandez Kembali Latih Al-Sadd

Baca Juga: Jadwal Liga Champions UCL November 2021 dan Daftar Tim Lolos 16 Besar: Ada Liverpool, Ajax, Bayern, Juventus

Melalui akun Twitter resminya Al Sadd menegaskan bahwa sejak awal pihaknya telah berkomitmen menjaga Xavi Hernandez dan tidak membiarkannya pergi, termasuk dalam waktu dekat di musim ini.

Padahal Xavi Hernandez sudah sangat berharap ia dapat kembali ke Barcelona dalam waktu dekat.

“Saya berharap saya kembali ke rumah. Kembali ke Barcelona akan menjadi spektakuler dan mengasyikkan,” terang Xavi Hernandez seperti dikutip dari Reuters, 4 November 2021.

Xavi Hernandez

Memiliki nama lengkap Xavier “Xavi” Hernandez i Crues, pria Spanyol ini lahir pada 41 tahun lalu di Terrassa.

Baca Juga: Man City vs Club Brugge di Jadwal UCL Liga Champions 2021 Malam Ini, Link Live Streaming TV Mana?

Sejak usia 11 tahun Xavi Hernandesz telah aktif menjadi pemain sepak bola dengan debut pertamanya pada 18 Agustus 1998.

Pria yang lahir pada 25 Januari 1980 ini dijuluki sebagai gelandang dan playmaker terbaik pada masanya.

Xavi Hernandez bahkan berhasil membawa tim nasional Spanyol menyabet juara Piala Erupa 2008 dan Piala Dunia FIFA 2010.

Gelar pemain terbaik juga sempat ia sandang pada kejuaraan Piala Eropa 2008 lalu.

Baca Juga: Liverpool vs Atletico Madrid: Link Live Streaming Jadwal UCL Liga Champions Malam Ini di SCTV

Saat ini, Xavi Hernandez masih dipertahankan klub sepak bola Al Sadd untuk menjadi pelatih, bahkan ketika Barcelona datang dengan cara terbaik ke Doha, Qatar, pada Rabu, 3 November 2021 lalu.

Al Sadd SC

Lalu, bagaimana profil klub sepak bola Al Sadd tempat Xavi bernaung saat ini?

Al Sadd Sports Club (SC) merupakan tim sepak bola Qatar yang didirikan pada tahun 1969 dengan kostum khas ketika bermain di kandang berwarna putih, dan ketika bertandang berwarna hitam.

Baca Juga: Daftar Top Skor Liga Champions UCL 2021-2022 dan Jadwal Pertandingan Terbaru: Robert Lewandowski Memimpin

Al Sadd juga memiliki julukan Al Zeem atau bisa diterjemahkan “Bos”, di mana klub sepak bola ini menjadi yang terbaik di Qatar, bahkan pernah memenangkan Liga Champions AFC Asia.

Tak hanya sepak bola, Al Sadd juga memiliki grup olahraga lain, mulai dari bola tangan, basket, voli, tenis meja, hingga atletik.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x