Profil Sir Alex Ferguson, Eks Pelatih Manchester United yang Membuat Cristiano Ronaldo Kembali ke Old Trafford

- 1 September 2021, 19:13 WIB
Profil Sir Alex Ferguson, eks pelatih Manchester United yang bisa membuat Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford.
Profil Sir Alex Ferguson, eks pelatih Manchester United yang bisa membuat Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford. /Tangkap Layar; Instagram.com/@alex.ferguson.official

"Aku bahkan tidak bisa mulai menjelaskan perasaanku saat ini, karena aku melihat kembaliku ke Old Trafford mengumumkan di seluruh dunia. Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Setelah semua waktu saya kembali bermain melawan Manusia. Bersatu, dan bahkan sebagai lawan, untuk selalu merasakan cinta dan hormat dari para pendukung di tribun."

"Ini benar-benar 100% hal-hal yang seperti mimpi! Liga domestik pertamaku, Piala pertamaku, panggilan pertamaku untuk tim Nasional Portugis, Liga Champions pertamaku, Golden Boot pertama dan Ballon d'Or pertamaku, mereka semua lahir dari hubungan khusus antara aku dan Setan Merah."

"Sejarah telah tertulis di masa lalu dan sejarah akan tertulis sekali lagi! Kamu memiliki kata-kata saya! Aku di sini! Aku kembali ke tempat asalku! Mari kita wujudkan sekali lagi! PS – ini untukmu Sir Alex Ferguson.” Tutup Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Profil Daniel James, Winger Manchester United yang Digosipkan Hengkang

Profil Sir Alex Ferguson

Sir Alex Ferguson merupakan eks pelatih Manchester United yang menukangi klub itu selama kurang lebih 27 tahun. Pria yang kini berusia 79 tahun itu lahir di Glasgow, Skotlandia 31 Desember 1941.

Sir Alex Ferguson resmi menjabat sebagai pelatih Manchester United tanggal 6 November 1986 menggantikan Ron Atkinson. Sebelum berlabuh ke Old Trafford, Sir Alex Ferguson pernah menukangi tim asal Skotlandia Aberdeen dan menyumbangkan tiga gelar juara Liga Domestik dan satu Piala Super Eropa.

Di empat tahun pertamanya menukangi Manchester United, Sir Alex Ferguson tak banyak membawa perubahan. Bahkan tim yang bermarkas di Old Trafford itu hanya bisa menempati posisi tengah klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: Profil Diogo Dalot, Pemain Manchester United yang Diminati Borussia Dortmund

Namun di tahun 1990, Sir Alex Ferguson mulai menunjukkan kelasnya dengan menyumbangkan gelar juara Piala FA bagi Manchester United. Kemudian ia melanjutkan tren positif dengan menyumbangkan gelar juara Liga Inggris di tahun 1992 dan 1993.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x