Hasil Liga Champions Eropa: Tahan Imbang Liverpool, Real Madrid Melaju ke Semifinal

- 15 April 2021, 06:56 WIB
Ilustrasi logo Real Madrid.
Ilustrasi logo Real Madrid. /pixabay.com/jorono

BERITA DIY – Pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions Eropa Liverpool vs Real Madrid berakhir dengan skor kacamata 0-0. Skor ini meloloskan Real Madrid ke semifinal karena unggul agregat gol 3-1.

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois dan bek Eder Militao menjadi aktor dalam laga panas di Stadion Anfield, Kamis, 15 April 2021 dini hari tadi. Courtois berhasil melakukan tiga penyelamatan gemilang, sementara Eder berhasil melakukan satu penyelamatan penting bagi Madrid.

Los Blancos menjaga keunggulan agregat 3-1 hingga turun minum, setelah babak pertama berakhir imbang tanpa gol di Anfield.

Baca Juga: Tak Ingin Berlarut, Lesty Kejora Minta Maaf Kepada Siti Badriah: Semoga Jadi Pelajaran yang Bisa Dede Ambil

Bermain di kandang sendiri, Liverpool tampil agresif sejak kickoff. Bahkan The Reds memperoleh peluang mencetak gol ketika pertandingan baru berjalan tiga meit.

Sayang peluang yang ada masih belum bisa dimaksimalkan oleh striker The Reds Mohammed Salah.

Pada menit 11, giliran James Milner melepaskan tembakan spekulasi akurat dari luar kotak penalti. Sayang sepakan Milner masih bisa diselamatkan Thibaut Courtois yang tampil apik.

Baca Juga: 4 Tips Olahraga di Bulan Puasa Ramadhan 2021

Real Madrid memberikan ancaman balik saat umpan tarik Karim Benzema berbelok setelah dipotong oleh Ozan Kabak, sayang bola masih membentur tiang gawang sebelum berhasil diamankan kiper Alisson Becker.

Dalam lima menit terakhir babak pertama para pemain Liverpool kembali membuang dua peluang bagus di dalam kotak penalti ketika tembakan Mohammed Salah dan Georginio Wijnaldum melambung tinggi di atas gawang.

Memasuki babak kedua, Liverpool masih tampil agresif. The Reds membuka peluang melalui umpan terobosan Trent Alexander-Arnold, sayang Roberto Firmino yang menerima bola masih belum bisa mencetak gol.

Baca Juga: Jadi Sorotan Kala Daftarkan Merk Demokrat atas Nama Pribadi, SBY Mendadak Dapat Kunjungan Dubes Australia

Pelatih Jurgen Klopp melakukan pergantian dua pemain sekaligus untuk menambah daya gedor The Reds. Klopp menarik keluar Milner dan Kabak digantikan Thiago Alcantara dan Diego Jota.

Pada menit 66 Real Madrid justru memberikan ancaman bagi Liverpool. Sayang dua peluang dari Karim Benzema dan Vinixius Junior masih bisa diamankan kiper Liverpool Alisson Becker.

Tiga menit berselang, Firmino kembali mendapat peluang di dalam kotak penalti tim tamu dari umpan sundulan Andy Robertson, namun tembakannya dihadang oleh rekan senegaranya asal Brazil Eder.

Baca Juga: Tanggapi Isu Reshuffle Kabinet, Hidayat Nur Wahid: Jangan Tunjuk Pilih Penambah Beban Negara Jadi Mentri

Di tengah gempuran Liverpool, Zinedine Zidane berusaha menambah tenaga segar dengan menurunkan Rodrygo Goes dan Alvaro Odriozola.

Jelang laga bubar, Real Madrid mendapat peluang mencetak gol setelah umpan Odriozola mampu dijangkau Karim Benzema di tengah kotak penalti Liverpool. Sayang sudulan pemain asal Prancis itu memantul rumput dan mendarat di atas gawang.

Di menit akhir, Jurgen Klopp kembali melakukan rotasi. Dia memasukkan Alex Oxlade-Chamberlain dan Xherdan Shaqiri yang menggantikan Sadio Mane dan Firmino dengan harapan mampu memecah kebuntuan.

Baca Juga: Setelah Tarawih Segera Minum Dua Gelas Air Putih Agar Terhidrasi, Puasa Ramadhan Gunakan Pola Minum 2-4-2

Sayang rotasi yang dilakukan Klopp tidak berjalan sesuai harapan. Liverpool harus merelakan tiket semifinal Liga Champions Eropa kepada Real Madrid karena mereka kalah 3-1 pada laga di leg pertama.

Meskipun tidak ada satu gol tercipta, Real Madrid dipastikan lolos ke semifinal Liga Champions Eropa karena unggul selisih gol 3-1 atas Liverpool.***

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah