Imbas Kenaikan BBM Motor Listrik Mulai Banyak Dilirik, Simak Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Beli

- 5 September 2022, 10:54 WIB
Selain ramah lingkungan simak kelebihan dan kendaraan motor listrik sebelum memutuskan membelinya.
Selain ramah lingkungan simak kelebihan dan kendaraan motor listrik sebelum memutuskan membelinya. /Dok. jatengprov.go.id

2. Menghemat Stok BBM

Karena bahan bakarnya menggunakan listrik dari baterai tanpa perlu BBM. Maka penggunaanya tentu dapat menghemat jumlah stok minyak yang kian makin menipis. Adapun listrik sendiri merupakan energi yang terbarukan.

Melihat dari konferensi pers Presiden Jokowi pada saat mengumumkan kenaikan harga BBM, sebelumnya APBN banyak digunakan untuk subsidi BBM. Dengan adanya motor listrik, APBN negara dapat dialihkan untuk kebutuhan lainnya.

Baca Juga: Harga Motor Listrik di Indonesia Update September 2022: Apakah Ada dari Honda dan Yamaha?

3. Biaya Bahan Bakar yang Lebih Murah

Biaya isi ulang baterai motor listrik yaitu kisaran Rp10.000 saja. Dengan harga tersebut pengguna dapat mengendarai motor listrik selama seharian penuh.

Berbeda jauh bila menggunakan BBM yang selisihnya hampir 3 kali lipat. Motor konvensional yang menggunakan BBM umumnya menghabiskan biaya Rp30.000 untuk biaya bensin selama seharian penuh.

4. Suara Motor Tidak Bising dan Lebih halus

Suara kendaraan motor listrik dinilai lebih halus dan tidak bising dibanding dengan motor biasa pada umumnya. Hal tersebut karena motor listrik tidak memiliki proses internal pada mesin yang dapat menimbulkan kebisingan.

Baca Juga: Daftar Tarif Motor Listrik Gojek Indonesia di Yogyakarta, Jakarta, Makassar, Bali, Palembang, hingga Surabaya

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x