Pikiran-Rakyat.com Raih Penghargaan IPMA sebagai Gold Winner General News Online di SPS Awards 2022

- 30 Maret 2022, 06:00 WIB
Pikiran-Rakyat.com raih penghargaan IPMA sebagai Gold Winer General News Online di SPS Award 2022.
Pikiran-Rakyat.com raih penghargaan IPMA sebagai Gold Winer General News Online di SPS Award 2022. /BERITA DIY/Aziz Abdillah

Agus Sulistyono merasa bersyukur syukur serta akan menjadikan penghargaan ini sebagai motivasi untuk terus menghadirkan konten-konten yang berkualitas.

"Kami bersyukur bisa mendapatkan penghargaan ini. Ini merupakan capaian yang luar biasa berkat kerja keras dan gotong royong content creator di seluruh Indonesia" ujar Agus Sulistriyono yang juga CEO Promedia.

Baca Juga: Walikota Solo Gribran Rakabuming Puji Konsep Mediapreneur PRMN dan Promedia yang Juga Bantu UMKM Indonesia

Sebagai informasi, The-13th SPS Awards 2022 merupakan puncak apresiasi pegiat media yang tetap menjaga kualitas konten meski menghadapi situasi sulit pandemi COVID-19.

Pada SPS Award 2022 kali ini diketahui total ada 581 karya yang turut di kompetisikan dengan berbagai kategori dan nominasi.

Seperti tahun sebelumnya, SPS Awards menghadirkan empat kategori, yakni Indonesia Print Media Awards (IPMA), Inhouse Magazine Awards (InMA), Indonesia Student Media Awards (ISPRIMA), dan Indonesia Young Readers Awards (IYRA).

Baca Juga: Gubernur Jabar Terinspirasi Konsep Jejaring PRMN, Ridwan Kamil Singgung Gaya Komunikasi Pemerintah yang Kaku

Penyaringan dan penjurian dilakukan sepanjang kurang lebih tiga bulan oleh panitia dan dewan juri.

Adapun Dewan Juri SPS Awards 2022 terdiri dari: Ahmad Djauhar (Ketua Komisi Penelitian, Pendataan dan Ratifikasi Pers Dewan Pers), Asmono Wikan (CEO PR Indonesia), Danu Kusworo (Redaktur Foto Harian KOMPAS).

Selain itu masih ada Ika Sastrosoebroto (CEO Prominent PR), Oscar Matulloh (Pewarta Foto Independen), Mas Sulistyo (Design Director DM ID), Nina Mutmainnah (Ketua Departemen Ilmu Komunikasi FISIP UI), dan Agus Sudibyo (Ketua Komisi Hubungan Antarlembaga dan Hubungan Luar Negeri Dewan Pers).

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x