Anti Gagal! Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 50 dan Lolos Seleksi Dapat Rp4,2 Juta, Cek Jadwal Seleksi

- 17 Maret 2023, 11:20 WIB
Anti gagal! Berikut cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50, tips lolos seleksi dan jadwal seleksi dibuka.
Anti gagal! Berikut cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50, tips lolos seleksi dan jadwal seleksi dibuka. /Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Anti gagal, cek di sini cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50 dan lolos seleksi untuk dapat Rp4,2 juta serta kapan jadwal seleksi dimulai.

Masyarakat tengah menantikan jadwal seleksi Kartu Prakerja gelombang 50 kapan akan dibuka. Informasi prediksi tanggal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 50 bisa cek di sini.

Selain itu, banyak masyarakat yang juga masih mencari tahu bagaimana cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50 agar bisa lolos seleksi dan dapat Rp4,2 juta anti gagal.

 

Tersedia tips dan informasi langkah atau cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50 secara lengkap berikut ini yang wajib Anda ketahui.

Baca Juga: Update Kartu Prakerja Gelombang 50 Kapan Dibuka? Daftar Lewat HP di prakerja.go.id Bisa Dapat Rp4,2 Juta

Sebagai informasi, Kartu Prakerja merupakan program peningkatan kompetensi kerja yang banyak diikuti oleh masyarakat karena manfaatnya yang besar khususnya pada tahun 2023 ini.

 

Pada tahun 2023 ini, masyarakat yang lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 50 akan mendapatkan manfaat senilai Rp4,2 juta.

Manfaat tersebut terdiri atas bantuan biaya pelatihan sebesar Rp3,5 juta dan insentif dengan total Rp700 ribu yang bisa cair ke rekening.

Tak heran jika banyak masyarakat yang menantikan jadwal seleksi Kartu Prakerja juga informasi cara daftar dan lolos seleksi Kartu Prakerja.

 

Baca Juga: Daftar Pinjol yang Masuk BI Checking Apa Saja, Begini Modus Pinjaman Online Ilegal Jelang Ramadhan

Jadwal Seleksi

Informasi jadwal seleksi Kartu Prakerja sebenarnya dapat dilihat melalui akun Instagram @prakerja.go.id mulai dari jadwal pendaftaran hingga pengumuman hasil seleksi.

Jika berkaca pada seleksi gelombang sebelumnya, pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang baru berjarak 5-10 hari dari pengumuman penerima.

 

Dengan demikian, prediksi jadwal seleksi Kartu Prakerja gelombang 50 akan dimulai sekitar tanggal 17-21 Maret 2023 ini.

Namun untuk informasi resminya, masyarakat sebaiknya tetap menunggu pengumuman di akun Instagram @prakerja.go.id.

Baca Juga: Cara Pinjam Uang di Shopee Pinjaman Bunga 1,95 Persen Plafon Rp 12 Juta Langsung Cair 3 Jam

 

Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 50

Berikut cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50 bagi Anda yang berminat mendapatkan Rp4,2 juta, selengkapnya.

- Buka laman prakerja.go.id

- Buat akun dan verifikasi email

- Login ke dashboard prakerja.go.id

- Lengkapi data diri dan verifikasi diri

- Ikuti tes kemampuan dasar

- Klik Gabung Gelombang jika dibuka

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 50 di Link Resmi Ini, Dapat Bantuan Rp 4,2 Juta Usai Login www.prakerja.go.id

Tips Lolos Seleksi Gelombang 50 Kartu Prakerja

Sebelum melakukan pendaftaran, Anda juga bisa mencermati berbagai tips lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 50, berikut ini.

 

- Pastikan memenuhi syarat sebagai penerima Kartu Prakerja

- Pastikan tidak masuk golongan dilarang daftar Kartu Prakerja

- Melakukan pendaftaran secara mandiri dan online di link resmi

- Ikuti tiap tahap pendaftaran dengan teliti

- Pastikan memasukkan data dengan benar

Demikian informasi cara daftar Kartu Prakerja gelombang 50 dan lolos seleksi untuk dapat Rp4,2 juta serta kapan jadwal seleksi dimulai.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x