Ini 3 Tanda Kamu Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23 Atau Tidak, Pendaftaran Dibuka Hari Ini

- 17 Februari 2022, 16:50 WIB
Seleksi Kartu Prakerja gelombang 23 telah dibuka hari ini, 17 Februari 2022. Jika lolos, kamu akan menerima ciri-ciri lolos Seleksi.
Seleksi Kartu Prakerja gelombang 23 telah dibuka hari ini, 17 Februari 2022. Jika lolos, kamu akan menerima ciri-ciri lolos Seleksi. /Tangkap layar: www.prakerja.go.id

Total benefit sebesar Rp3,55 juta siap diberikan bagi setiap peserta yang dinyatakan lolos Seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.

Jumlah benefit sebesar itu dibagi ke dalam dua pos. Pertama, pos dana bantuan yang dapat dicairkan sebesar Rp2,55 juta, dan kedua ialah pos pelatihan kerja sebesar Rp1 juta.

Baca Juga: Kabar Baik Kartu Prakerja Gelombang 23 Resmi Dibuka, 3 Hal Ini WAJIB Dipenuhi Jika Ingin Lolos Dapat Bantuan

Saldo pelatihan kerja itulah yang nantinya dapat digunakan untuk membeli berbagai macam pelatihan kerja yang disediakan oleh Kartu Prakerja dan mitra.

Berdasarkan rilis yang diterima oleh BERITA DIY pada 17 Februari 2022, Kartu Prakerja saat ini telah menampung 181 lembaga pelatihan yang menyediakan 596 pelatihan.

Maka itu, selain menerima uang saku, peserta juga akan mendapatkan e-sertifikat kerja sebagai bukti bahwa ia pernah mengikuti pelatihan kerja.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 23 Resmi Dibuka, Segera Daftarkan Diri Anda di Link Ini untuk Dapatkan Insentif

Serifikat elektronik tersebut nantinya dapat digunakan sebagai berkas pendukung untuk mencari kerja di manapun.

Jika kamu mau menerima berbagai benefit di atas, tentu saja kamu wajib lolos Seleksi gelombang 23 Kartu Prakerja yang baru saja dibuka hari ini, 17 Februari 2022.

Untuk dapat mengikuti Seleksi Kartu Prakerja gelombang 23, lakukan daftar akun terlebih dahulu di dashboard login, dashboard.prakerja.go.id/login.

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah