Wajib Tahu! Cara Beli Pelatihan Pertama Prakerja Gelombang 21 Agar Bantuan Kepesertaan Rp 3,5 Juta Tak Dicabut

- 19 September 2021, 19:40 WIB
Cara beli pelatihan kerja agar bantuan senilai Rp 3,5 juta tak hangus untuk peserta Prakerja gelombang 21.
Cara beli pelatihan kerja agar bantuan senilai Rp 3,5 juta tak hangus untuk peserta Prakerja gelombang 21. /Tangkap layar Instagram.com/@prakerja.go.id

"Misalnya, peserta gelombang 18 memiliki waktu sampai tanggal 22 September untuk membeli pelatihan pertama dan tenggat waktu untuk gelombang 19 adalah 30 September. Lewat dari waktu itu maka kepesertaannya akan dicabut," kata Kepala Komunikasi Manajemen Kartu Prakerja Louisa Tuhatu lewat keterangan tertulis, Kamis 16 September 2021.

Namun, kepesertaan yang dicabut ini nantinya akan dipulihkan dalam gelombang tambahan.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 21 Masih Dibuka, Segera Daftarkan Diri dengan Cara Berikut

Diketahui pula, sanksi penundaan pembelian pelatihan pertama kartu kepesertaan dicabut, saldo bantuan pelatihan peserta juga akan hangus dan akan dikembalikan ke rekening dana Kartu Prakerja.

Jika dihitung, batas pembelian pelatihan pertama bagi peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 21 adalah 30 hari dari 19 September 2021, yakni pada 18 Oktober 2021.

Sejumlah kanal untuk membeli pelatihan pertama Kartu Prakerja antara lain:

1. Tokopedia

  • Buka aplikasi Tokopedia dan pastikan nomor handphone sudah terverifikasi di Tokopedia;
  • Ketik "Kartu Prakerja" di kolom pencarian;
  • Pilih kategori pelatihan, dan pilih lembaga pelatihan yang diinginkan;
  • Klik "lihat detail" pada kelas yang diminati untuk cari tahu informasi terkait, termasuk cara menukarkan voucher;
  • Klik "beli". Jangan lupa masukkan kode promo bila tersedia;
  • Pilih "Lihat semua" pada metode pembayaran;
  • Pilih "Kartu Prakerja" pada bagian Program Pemerintah;
  • Masukkan 16 digit nomor Prakerja yang tertera di dashboard akun, lalu lakukan verifikasi melalui SMS Setelah transaksi berhasil, cek kode voucher pada Histori Transaksi Top Up dan Tagihan, atau pada email yang terdaftar di Tokopedia;
  • Lakukan penukaran kode voucher dengan mengikuti langkah di halaman kelas/lembaga yang sudah dibeli vouchernya;
  • Kode voucher berhasil ditukar, peserta bisa mengikuti pelatihan.

2. Bukalapak

  • Buka aplikasi Bukalapak, lalu ketik "Prakerja" di tab pencarian;
  • Pilih jenis kursus/pelatihan sesuai minat dan bakat;
  • Kursus bisa diurutkan berdasarkan harga termurah, termahal, atau kelas terbaru;
  • Cek detail kurikulum kursus dan ulasan;
  • Jika dirasa cocok, klik "Ya" pada Syarat dan Ketentuan;
  • Masukkan nomor Kartu Prakerja yang sesuai, untuk kemudian diverifikasi oleh sistem;
  • Klik "Bayar dengan Kartu Prakerja" lalu kode OTP akan dikirim lewat ke nomor HP yang terdaftar di akun masing-masing;
  • Masukkan 5 huruf sandi yang dikirim ke nomor HP terdaftar, lalu klik tombol "Verifikasi".
    Peserta akan mendapatkan kode untuk dipakai di situs penyedia kursus;
  • Untuk lihat kode kupon, cek "Detail Tagihan" atau email.

3. Pintaria

  • Daftar akun dengan akses web pintaria.com/kartuprakerja;
  • Klik daftar/masuk;
  • Isi data pengguna;
  • Klik daftar;
  • Setelah akun selesai dibuat, masuk ke web sso.pintaria.com;
  • Masukkan email dan password pengguna, lalu klik Masuk;
  • Pilih menu Kartu Prakerja, lalu scroll ke bawah untuk melihat pilihan kursus, kemudian pilih kursus yang ingin diikuti; - Klik ikuti kursus;
  • Masukkan nomor HP, lanjutkan pembayaran, kemudian masukkan ID Prakerja dan kode OTP, terakhir klik Bayar;
  • Untuk memulai pelatihan, klik Kelas Saya;
  • Isi survei terlebih dahulu, lalu klik Masuk Kelas.

4. Pijar Mahir

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x