Cara Daftarkan NIK DTKS Kemensos via Aplikasi Cek Bansos untuk Dapat PKH Tahap 4 Oktober hingga Desember 2022

14 Oktober 2022, 10:25 WIB
Ilustrasi. Cara daftarkan NIK DTKS Kemensos secara online melalui aplikasi Cek Bansos untuk mendapatkan bansos PKH tahap 4 pada Oktober hingga Desember 2022. /Tangkap layar cekbansos.kemensos.go.id/

BERITA DIY - Berikut informasi cara daftarkan NIK DTKS Kemensos online via aplikasi Cek Bansos untuk dapatkan BLT PKH tahap 4.

Masyarakat berkesempatan dapatkan bansos PKH tahap 4 yang akan cair pada Oktober hingga Desember 2022 jika telah terdaftar di DTKS.

Terdapat beberapa cara untuk melakukan pendaftaran agar NIK terdaftar di DTKS sebagai penerima bansos PKH 2022.

Yaitu dengan mengunjungi kantor kelurahan setempat atau akses aplikasi Cek Bansos secara online.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Kemensos Dapat Bansos Rp 200 Ribu, Cek Penerima BPNT Sembako 2022 di cekbansos.kemensos.go.id

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum melakukan pendaftaran secara online adalah mengunduh aplikasi Cek Bansos.

Jika sudah terpasang di perangkat, ikuti langkah di bawah ini untuk melakukan pendaftaran lewat aplikasi Cek Bansos:

1. Buka aplikasi Cek Bansos

2. Pilih menu "Buat Akun Baru" untuk pengguna baru

3. Lengkapi data diri yang diminta seperti NIK KTP, nomor KK, dan dokumen lainnya.

4. Untuk melanjutkan proses pendaftaran, unggah foto KTP dan swafoto

5. Pilih daftar usulan dan menekan menu "Tambah Usulan"

6. Lengkapi kembali biodata dan unggah foto KTP serta tampak rumah depan

7. Pastikan semua terisi dengan benar, lalu tekan menu "Tambah Usulan" untuk proses akhir pendaftaran

Baca Juga: Cara Mendaftar PKH Tahap 4 2022 Cair Oktober di DTKS Kemensos go id via Aplikasi Cek Bansos

Diketahui proses pendaftaran ini akan melalui tahap verifikasi data oleh lembaga terkait sebelum ditetapkan menjadi penerima bansos.

Sehingga masyarakat harus menunggu sementara waktu hingga proses verifikasi data telah selesai.

Program Keluarga Harapan bertujuan untuk membantu dan mengurangi beban ekonomi masyarakat kurang mampu.

Pencairan PKH 2022 saat ini telah memasuki tahap 4 yang akan disalurkan hingga tanggal 31 Desember 2022.

Masyarakat bisa mendapatkan bansos PKH tahap 4 dengan besaran bantuan mulai dari Rp225 ribu hingga Rp750 ribu sesuai kategori.

Baca Juga: Cara Daftar DTKS Kemensos Dapat BLT BBM dan KJP Plus di dtks.jakarta.go.id Terakhir 10 September 2022

Adapun kategori masyarakat dan nominal besaran bansos PKH tahap 4 2022 bulan Oktober yaitu sebagai berikut:

1. Masyarakat Ibu Hamil - Rp750.000

2. Masyarakat Anak Usia Dini (0-6 tahun) atau Balita - Rp750.000

3. Masyarakat Anak Sekolah SD - Rp225.000

4. Masyarakat Anak Sekolah SMP - Rp475.000

5. Masyarakat Anak Sekolah SMA - Rp500.000

6. Masyarakat Penyandang Disabilitas - Rp600.000

7. Masyarakat Lansia 70 Tahun ke Atas - Rp600.000

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar DTKS bagi Warga Jakarta dan 7 Kriteria Tidak Lolos Bansos PBI, PKH, KLP, dan KJP Plus

Untuk cek penerima bansos PKH tahap 4 Oktober 2022, bisa dengan cara seperti berikut:

- Kunjungi link cekbansos.kemensos.go.id

- Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan

- Isi nama lengkap calon penerima bansos sesuai KTP terdaftar

- Isi kode yang berada di kotak kecil, lakukan refresh untuk dapatkan kombinasi kode yang baru

- Tekan 'Cari Data' untuk proses pencarian data penerima bansos

Itulah informasi cara daftar NIK DTKS Kemensos secara online melalui aplikasi Cek Bansos untuk dapat PKH tahap 4 pada Oktober hingga Desember 2022.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler