SELAMAT! Kartu Prakerja Gelombang 24 Telah Diumumkan, Cek Hasilnya Lolos atau Tidak dengan Cara Berikut

28 Maret 2022, 13:25 WIB
Pengumuman Kartu Prakerja gelombang 24 telah diumumkan di dashboard masing-masing peserta. /Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Selamat, program Kartu Prakerja gelombang 24 telah diumumkan hari ini Senin, 28 Maret 2022. Cek hasil seleksinya apakah lolos atau tidak dengan mengikuti cara berikut ini. 

Setelah dibuka pendaftarannya pada tanggal 17 Maret 2022 dan ditutup pada 21 Maret 2022, kini pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 24 telah dapat diketahui. 

“SELAMAT! SELAMAT! bagi Sobat yang telah lolos sebagai penerima Kartu Prakerja gelombang 24!” tulis Kartu Prakerja melalui akun Instagram @prakerja.go.id, Senin 28 Maret 2022. 

Baca Juga: Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 24 Muncul Hari Ini, Berikut Cara Cek Lolos Peserta di Link prakerja.go.id

Terlihat dari pantauan BERITA DIY di kolom komentar Instagram @prakerja.go.id, sudah banyak pendaftar Kartu Prakerja gelombang 24 yang telah mendapatkan sms notifikasi kelolosan. 

“alhamdulillah, sudah dapat sms..Barakallah,” tulis pengguna akun Instagram @rezki_purnama

“alhamdulillah. Saya dpt email min,” tulis akun Instagram @afifahch19. 

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 24 Segera Diumumkan, Cek Berkala Daftar Lolos di Dashboar www.prakerja.go.id

Seperti yang diketahui pada tanggal pengumuman seleksi gelombang, pendaftar yang lolos seleksi akan mendapatkan sms dan email notifikasi kelolosan. 

Pendaftar juga dapat langsung login ke akun Kartu Prakerja dan cek dashboard akun untuk mengetahui hasil seleksi apakah lolos atau tidak. 

Adapun cara cek hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 24 adalah sebagai berikut. 

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 25 di Sini, Pendaftar Cukup Lakukan Ini Untuk Lolos dan Dapat Rp3,55 Juta

  • Buka laman www.prakerja.go.id 
  • Login ke akun Kartu Prakerja dengan menggunakan email dan password yang terdaftar
  • Cek dashboard akun Kartu Prakerja
  • Jika tidak lolos akan muncul notifikasi berbunyi, "Kamu Belum Berhasil"
  • Jika lolos pendaftar harus menonton tiga video tentang Kartu Prakerja untuk bisa melihat nomor Kartu Prakerja

Setelah dinyatakan sebagai penerima Kartu Prakerja gelombang 24, penerima harus melakukan beberapa hal berikut ini agar kepesertaan tidak dicabut. 

Baca Juga: Data Pendaftar Lolos Kartu Prakerja Gelombang 24 Bisa Dilihat Di Sini, Cek Status Bukan dengan Login Dashboard

  • Cek dashboard Kartu Prakerja, catat 16 angka nomor Kartu Prakerja dan pastikan saldo pelatihan sebesar Rp1 juta sudah tersedia.
  • Gunakan fitur CARI PELATIHAN untuk mencari pelatihan yang tersedia di Kemnaker, Bukalapak, Tokopedia, Pijar Mahir, Pintaria dan Karier.mu. 
  • Ingat untuk cek deskripsi mencakup info mengenai harga pelatihan, rating, durasi pelatihan, tingkat materi dan juga cara mengajar sebagai pertimbangan sebelum membeli pelatihan. 
  • Beli pelatihan dan bayar dengan nomor Kartu Prakerja. Batas pembelian pelatihan sejak menerima pengumuman yang ada di dashboard adalah 30 hari. 

Demikian informasi cara cek pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 24 yang telah diumumkan hari ini Senin, 28 Maret 2022.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Sumber: Instagram @prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler