Mengenal Space Roastery, Berawal dari Ngopi Bisa Jadi Sumber Rezeki

- 7 Juni 2024, 21:56 WIB
Owner Space Roastery, William Christiansen (kiri), menceritakan perjalanan bosnis roastery, belum lama ini.
Owner Space Roastery, William Christiansen (kiri), menceritakan perjalanan bosnis roastery, belum lama ini. /dok/istimewa/

BERITA DIY - Kota Yogyakarta merupakan satu di antara kota-kota dengan coffee shop yang menjamur hampir di setiap sudut kotanya. Coffee shop kini menjadi bagian dari gaya hidup kawula muda di kota pelajar ini.

Kondisi ini tentu membuat pelaku usaha roastery biji kopi harus jeli dalam melihat peluang agar tetap eksis. Seperti yang dilakukan oleh Space Roastery. Di mana, Space Roastery sudah eksis cukup lama dan menjadi pemasok biji kopi bagi beberapa coffee shop yang ada di Yogyakarta. 

Space Roastery merupakan sebuah bisnis di bidang pemanggangan biji kopi (roasting) yang telah berdiri sejak 2016. Bisnis ini dirintis oleh William Christiansen dan Elvan Wenas. Usaha ini tercetus dari hobi mereka meminum kopi sejak kuliah di luar negeri. 

Karena keterbatasan uang saku, akhirnya William memutuskan untuk menyeduh kopi di rumah. Berjalan selama 6 tahun, akhirnya kebiasaan tersebut menjadi sebuah gaya hidup.

Pada tahun 2015, William akhirnya lulus, dan pulang ke Indonesia. Di momen inilah, William merasa pelayanan coffee shop di Indonesia berbeda dengan yang ia temukan di masa kuliah. Ia akhirnya memutuskan untuk membeli mesin roasting, dan memulai roasting secara mandiri.

“Balik ke Indonesia 2015, dan cukup kaget karena pelayanan yang aku dapatkan di luar itu ga ada waktu aku balik ke Indonesia. Se-simple kaya kemudahan membeli, terus profesionalitas dari roastery, waktu itu sempet kesusahan, sampe di satu poin bener-bener frustrasi yaudah aku beli mesin roasting sendiri” jelasnya.

Setelah berjalan satu tahun, akhirnya William memutuskan untuk melakoni hobinya tersebut, dan itulah menjadi titik awal berdirilah Space Roastery. 

Nama space sendiri dipilih untuk menggambarkan harapan mereka, yaitu terciptanya ruang di dalam rumah bagi para penyeduh kopi untuk bisa menyeduh kopi secara mandiri atau yang biasa disebut dengan home brewers.

Baca Juga: Didukung BRI, Indonesia Cup Testers Championship Hasilkan Juara Dunia Cup Tester Kopi

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah