Desa di Purworejo yang Dilalui Tol Cilacap, Desa Mana yang Terdampak? Ini Uang Ganti Ruginya

- 31 Agustus 2023, 16:00 WIB
Ilustrasi - Info desa di Purworejo yang dilalui Tol Cilacap, desa mana yang terdampak serta berapa uang ganti ruginya.
Ilustrasi - Info desa di Purworejo yang dilalui Tol Cilacap, desa mana yang terdampak serta berapa uang ganti ruginya. /Berita DIY/ MR Firmansyah

BERITA DIY - Simak informasi desa di Purworejo yang dilalui Tol Cilacap, desa mana yang terdampak serta berapa uang ganti ruginya.

Purworejo akan menjad salah satu wilayah yang akan dilewati oleh tol Cilacap - Jogja yang akan dibangun tak lama lagi.

Cek desa mana saja di Purworejo yang terdampak Tol Cilacap - Jogja dan akan terkena pembebasan lahan serta berapa uang ganti ruginya.

Purworejo menjadi wilayah di sisi barat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang akan terdampak pembangunan Tol Cilacap - Jogja.

Baca Juga: Desa di Kebumen dan Purworejo Terdampak Tol Cilacap - Jogja, Ini Kecamatan yang Terkena Pembebasan Lahan

Beberapa desa sudah pasti akan terkena pembebasan lahan. Proses untuk tahap ini direncanakan berlangsung hingga tahun 2025 mendatang. Setelahnya, konstruksi baru dapat dimulai.

Jika sesuai rencana, konstruksi tol Cilacap Jogja akan dimulai pada tahun 2026. Namun tentu saja jadwal dapat lebih cepat atau bahkan lebih lama sesuai dengan kondisi yang ada ke depannya.

Dalam pembebasan lahan, pihak terkait juga akan memberikan uang ganti rugi atau UGR lahan. Untuk penetapan uang ganti rugi pembebasan lahan pembangunan jalan Tol Jogja - Cilacap dilakukan berdasarkan beberapa faktor seperti nilai tanah terdampak, luas dan jenis lahan yang terdampak pembangunan jalan Tol Jogja - Cilacap.

Hal itu yang nantinya akan membuat besaran UGR yang didapat pemilik tanah akan berbeda-beda. Namun jika merujuk pada besaran ganti rugi jalan Tol Jogja - Solo dan Tol Jogja - Bawen (yang saat ini tengah dalam pengerjaan konstruksi), uang ganti rugi pembebasan lahan tol Jogja Cilacap kemungkinan besar berkisar Rp1 juta hingga Rp 3 juta per meter.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x