Sidang Isbat Ramadhan 2023 Kemenag Kapan? Ini Jadwal dan Link Nonton Live Streaming di Sini

- 21 Maret 2023, 11:15 WIB
Ilustrasi. Informasi jadwal dan link nonton live streaming Sidang Isbat Kemenag Ramadhan 2023.
Ilustrasi. Informasi jadwal dan link nonton live streaming Sidang Isbat Kemenag Ramadhan 2023. /PIXABAY/mohamed_hassan.

BERITA DIY - Ketahui jadwal Sidang Isbat penentuan Ramadhan 2023 atau 1444 H kapan lengkap dengan link nonton lewat live streaming resmi pada laman sebagai berikut ini.

Kemenag akan melaksanakan Sidang Isbat untuk menentukan kapan tanggal mulai memasuki Ramadhan 2023 nantinya, ketahui link untuk nonton secara live streaming.

Jadwal Sidang Isbat oleh Kemenag rencananya akan diselenggarakan pada 29 Syaban 1444 H atau bertepatan dengan tanggal 22 Maret 2023 mendatang.

 

Nantinya Sidang Isbat dari Kemenag tersebut akan diselenggarakan mulai pada jam 17.00 WIB yang akan datang.

Baca Juga: Jadwal Sidang Isbat Awal Puasa 2023, Penentuan 1 Ramadhan 1444 Hijriyah Versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah

Jalannya Sidang Isbat tahun 2023 rencananya akan dapat disaksikan dan tayang melalui layanan streaming yang disediakan di laman resmi YouTube dari Kemenang dan Vidio di akhir artikel ini.

Dalam agenda penentuan awal puasa tersebut akan diselenggarakan berbagai tahap sebelum nantinya akan dilakukan pengumuman kapan memasuki 1 Ramadhan 1444 H.

 

Tahapan pertama yang akan dilakukan adalah adanya pemaparan yang akan dilakukan oleh Tim Hisab Rukyatul Hilal yang sebelumnya telah dibentuk oleh Kemenag.

Kemudian pembahasan juga akan menyertakan metode lain yaitu seperti perhitungan atau Hisab nantinya.

Baca Juga: Puasa Hari Apa? Awal 1 Ramadhan NU, Muhammadiyyah dan Pemerintah Menurut Sidang Isbat 2023 Bisa Cek Link Ini

Lebih lanjut untuk Rukyatul Hilal atau melihat hilal, Kemenag telah menetapkan adanya 124 titik yang akan digunakan untuk melihat kenampakan hilal di seluruh Indonesia.

 

Nantinya kemudian akan dilakukan pembahasan secara bersama-sama dengan berbagai pihak yang diundang seperti para ahli dan berbagai organisasi keagamaan di Indonesia. 

Sebelumnya diketahui bahwa penetapan tanggal 1 Ramadhan 1444 H telah ditetapkan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Berdasarkan pada Maklumat PP Muhammadiyah menetapkan tanggal memasuki bulan Ramadhan 1444 H tersebut yaitu mulai pada tanggal 23 Maret 2023 mendatang.

Baca Juga: Tarawih Pertama 2023 Tanggal Berapa? Jadwal Puasa NU, Muhammadiyah, Pemerintah dan Jadwal Sidang Isbat DI SINI

 

Selengkapnya, untuk menyaksikan pengumuman hasil Sidang Isbat penentuan Ramadhan dari Kemenag maka berikut merupakan link nonton melalui live streaming berikut ini:

- Kemenag: KLIK LINK NONTON DI SINI

- Vidio: KLIK LINK NONTON DI SINI

Demikianlah informasi mengenai jadwal tanggal Sidang Isbat Kemenag lengkap dengan link live streaming nonton.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x