Kisi-kisi Soal Wawancara Panwaslu Desa Pemilu 2024, Ini Tugas dan Besaran Gaji Panitia Pengawas Pemilu

- 30 Januari 2023, 16:50 WIB
Ilustrasi. Kisi-kisi soal wanwancara Panwaslu Desa Pemilu 2024 beserta tugas dan besaran gaji Panitia Pengawas Pemilu.
Ilustrasi. Kisi-kisi soal wanwancara Panwaslu Desa Pemilu 2024 beserta tugas dan besaran gaji Panitia Pengawas Pemilu. /PIXABAY/Clker-Free-Vector-Images

BERITA DIY - Berikut informasi mengenai kisi-kisi soal wanwancara Panwaslu Desa Pemilu 2024 beserta tugas dan besaran gaji Panitia Pengawas Pemilu.

Panwaslu atau Panitia Pengawas Pemilu adalah petugas yang dibentuk untuk mengawasi penyelenggara pemilu di tingkat Kelurahan atau Desa atau sebutan lainya.

Banyak masyarakat yang bertanya perihal wawancara Panwaslu Pemilu Desa 2024, hingga banyak dicari mulai adakah soal tes wawancara seperti PPS dan PPK.

Setelah usai rekrutmen panitia PPS dan PPK pemilu 2024, kini rekrutmen Panwaslu Desa Pemilu 2024 sudah dimulai Bawaslu melalaui Panwas Kecamatan (Panwascam).

Baca Juga: Berapa Gaji Panwaslu Desa Pemilu 2024? Ini Syarat Pendaftaran, Tugas dan Wewenang.

Diketahui, dalam rekrutmen Panwaslu Desa Pemilu 2024 tidak ada seleksi tes tertulis. Panwas Kecamatan atau Panwascam melakukan tes wawancara kepada calon Panwaslu Desa di wilayah kerjanya masing-masing.

Sesuai jadwal tes wawancara ini digelar besok 31 Januari 2023 hingga 2 Februari 2023. Tentunya mereka yang berhak mengikuti tes wawancara adalah mereka yang memenuhi syarat.

Sebelum masuk ke dalam kisi-kisi wawancara, calon Panwaslu Desa Pemilu 2024 harus tau dulu tugas Panwaslu Desa di pemilu 2024.

Berikut tugas Panwaslu Desa di Pemilu 2024:

1. Pelaksanaan pemutakhiran data pemilih, penetapan daftar pemilih sementara, daftar pemilih hasil perbaikan, dan daftar pemilih tetap.

2.Pelaksanaan kampanye

Baca Juga: Berapa Gaji Panwaslu Pemilu 2024 di Kecamatan dan Desa? Simak Daftar Lengkapnya, Berikut Gaji PPK serta PPS

3. Pendistribusian logistik Pemilu.

4. Pelaksanaan pemungutan suara dan proses perhitungan suara di setiap TPS.

5. Pengumuman hasil perhitungan suara di setiap TPS.

6. Pengumuman hasil penghitungan suara dari TPS yang ditempatkan di sekretariat PPS.

7. Pergerakan surat suara, berita acara perhitungan suara, dan sertifikat hasil perhitungan suara dari TPS sampai ke PPK.

Sebagai bahan saat wawancara, berikut ini contoh atau kisi-kisi soal wawancara Panwaslu Desa Pemilu 2024:

1. Silahkan ceritakan mengenai diri Anda?

Baca Juga: Naik, Berapa Gaji Panwaslu Desa - Kelurahan Pemilu 2024 Terbaru Lengkap Tugas dan Wewenang

2. Apa Motivasi Anda ingin mendaftar Panwaslu Desa Pemilu 2024?

3. Apa yang anda ketahui tentang panwaslu kelurahan atau desa di jajaran pengawas pemilu?

4. Bagaimana cara anda mengawasi tahapan Pemilu 2024 yang berkualitas?

5. Apa saja tugas Panwaslu Desa Pemilu 2024?

6. Apa saja wewenang Panwaslu Kelurahan Desa

7. Apa saja Kewajiban Panwaslu Kelurahan Desa

Dengan segala tugas dan wewenang yang diberikan Panwaslu Desa Pemilu 2024, lantas berapa besaran gaji yang akan di terima sebagai Panitia Pengawas Pemilu?

Baca Juga: Besaran Gaji Panwaslu Desa Pemilu 2024, Naik Pesat dari Tahun 2019

Untuk gaji Panwaslu Desa Pemilu 2024 dan juga kelurahan sebesar Rp 1,1 juta per bulan, dan untuk pengawas Tempat Pemungutan Suara atau TPS yaitu sebesar Rp750 ribu.

Demikian uraian informasi mengenai kisi-kisi soal wanwancara Panwaslu Desa Pemilu 2023 beserta tugas dan besaran gaji Panitia Pengawas Pemilu.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Sumber: Bawaslu.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x