Profil Effendi Simbolon Anggota Dewan DPR RI, Partai Apa, Lahir, Riwayat Pendidikan, Pekerjaan dan Instagram

- 13 September 2022, 15:55 WIB
Effendi Simbolon Anggota DPR-RI. Profil Effendi Simbolon Anggota Dewan DPR RI, dari partai apa, lahir, riwayat pendidikan, pekerjaan dan akun Instagram.
Effendi Simbolon Anggota DPR-RI. Profil Effendi Simbolon Anggota Dewan DPR RI, dari partai apa, lahir, riwayat pendidikan, pekerjaan dan akun Instagram. /Instagram.com/@effsimb

BERITA DIY - Berikut informasi profil Effendi Simbolon Anggota Dewan DPR RI, dari partai apa, lahir, riwayat pendidikan, pekerjaan dan akun Instagram.

Nama Effendi Simbolon kembali banyak dibicarakan setelah beberapa waktu lalu menyinggung ketidakharmonisan Panglima TNI Andika Perkasa dan KASAD Dudung Abdurachman.

Buntut dari ucapan Effendi Simbolon yang menyinggung TNI ini ia dilaporkan ke Majelis Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI oleh Generasi Muda Penerus Perjuangan Kemerdekaan (GMPPK).

Pelaporan Effendi Simbolon ke MKD ini diketahui tepat pada hari ini Selasa, 13 September 2022 yang menyebut TNI sebagai gerombolan.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lukas Enembe, Gubernur Papua yang Dipanggil KPK: Karier dan Dugaan Kasus

Dengan pokok pengaduan DPP GMPPK ialah Effendi Simbolon melanggar kode etik anggota DPR RI pada sidang rapat kerja dengan Kemenhan dan Panglima TNI Komisi I DPR RI tanggal 5 September 2022.

Lalu siapa sosok Effendi Simbolon yang merupakan salah satu anggota dewan DPR RI ini?

Effendi Simbolon merupakan anggota Komisi I DPR RI kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada tanggal 1 Desember 1964.

Ia juga merupakan salah satu politikus dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDI-P hingga hari ini.

Baca Juga: Hacker Bjorka Asal Negara Mana? Ketahui Profil Lengkap dengan Data Apa Saja yang Diduga Dibocorkannya

Nama Effendi Simbolon juga tercatat pernah ikut berpartisipasi sebagai calon Gubernur pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara 2013, berpasangan dengan Jumiran Abdi.

Dalam pemilihan tersebut, pasangan Effendi-Jumiran meraih posisi ke-2 dengan 24,34 persen suara sementara posisi pertama diraih pasangan Gatot Pujo Nugroho dan Tengku Erry Nuradi dengan 33,00 persen suara.

Berikut biodata Effendi Simbolon

Nama : Effendi Muara Sakti Simbolon

Lahir: Banjarmasin

Tanggal lahir: 1 Desember 1964

Umur: 57 tahun

Akun Instagram: @effsimb

Pekerjaan: Anggota DPR RI

Baca Juga: Profil dan Fakta Unik Yeonjun TXT yang Berulang Tahun Hari Ini 13 September 2022, Berapa Usianya?

Riwayat Pendidikan

- SD Negeri Cendrawasih. Tahun: 1969 - 1975
- SMP Negeri 41. Tahun: 1975 - 1979
- SMA Negeri 3. Tahun: 1979 - 1982
- Manajemen Perusahaan, Univ.Jayabaya. Tahun: 1982 - 1988
- Ilmu Politik, Univ.Padjadjaran. Tahun: 2011 - 2013
- Hub,Internasional, Univ.Padjadjaran. Tahun: 2013 - 2015

Riwayat Pekerjaan

  • Anggota DPR-RI Periode 2019-2024
  • Anggota DPR/MPR RI: Tahun: 2014 - 2019
  • Anggota DPR/MPR RI: Tahun: 2009 - 2014
  • Anggota DPR/MPR RI: Tahun: 2004 - 2009
  • PT. PUPUK KALTIM, Sebagai: KONSULTAN. Tahun: 1997 - 1999
  • PT. SINAR ALAM LESTARI, Sebagai: VICE PRESIDENT DIRECTOR. Tahun: 1996 - 1997
  • PT. CHANDRA ASRI (BIMANTARA GROUP), Sebagai: SPECIAL ASSISTANT BOARD OF DIR. Tahun: 1991 - 1996
  • DJAJANTI GROUP, Sebagai: ASISTEN DIREKTUR. Tahun: 1987 - 1991

Baca Juga: Siapa Muchdi Purwoprandjono Ketua Partai Berkarya? Profil Muchdi Pr Diduga Dalang Kasus Munir Bocoran Bjorka

Riwayat Organisasi

  • Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2017 - 2022
  • Punguan Simbolon Dohot Boruna se-Indonesia PSBI, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2012 - 2017
  • DPP PDI Perjuangan, Sebagai: Ketua Sumber Daya & Dana. Tahun: 2010 - 2015
  • Punguan Simbolon Dohot Boruna Se Indonesia, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2007 - 2012
  • DPP APKLI (Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia), Sebagai: Penasehat. Tahun: 2004 - skrg
  • PB Lemkari (Lembaga Karate Do Indonesia) , Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 2004 - 2008
  • Pengurus IKASI (Ikatan Anggar Seluruh Indonesia

Demikian informasi profil Effendi Simbolon Anggota Dewan DPR RI, dari partai apa, lahir, riwayat pendidikan, pekerjaan dan akun Instagram.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x