Profil Ratu Felisha Pemeran Pengabdi Setan 2 Communion Trending di Twitter: Akun Instagram dan Kariernya

- 4 Agustus 2022, 18:20 WIB
Profil dan biodata Ratu Felisha pemeran di film Pengabdi Setan 2  Communion yang trending di Twitter lengkap akun instagram dan kariernya.
Profil dan biodata Ratu Felisha pemeran di film Pengabdi Setan 2 Communion yang trending di Twitter lengkap akun instagram dan kariernya. /Instagram.com/@allaboutfelisha

Baca Juga: Dikabarkan Menikah dengan Lawan Main ‘Your Lie in April’, Berikut Profil Yamazaki Kento yang Sedang Trending

Pada tahun 2006, Ratu Felisha mengadopsi seorang anak bernama Dasha Godiva. Ditahun yang sama, Ratu berurusan dengan polisi karena memukul Andhika Mohammad Yudhistira Monoarfa, manajer dan kekasih penyanyi Andien.

Dari peristiwa tersebut, Ratu dijatuhi vonis penjara tiga bulan dan enam bulan masa percobaan. Putusan ini lebih ringan dua bulan dari tuntutan jaksa

Kemudian pada 24 Desember 2008, Ratu Felisha menikah dengan Franciscus Emmanuel alias Jules Korsten. Tetapi pernikah Ratu Felisha bersama Franciscus Emmanuel hanya bertahan hingga Januari 2012.

Kemudian Ratu Felisha menikah kembali dengan Arie Pujianto pada 30 April 2016 dan bercerai pada 2020.

Baca Juga: Siapa Marcel Radhival Si Pesulap Merah? Ini Profil Singkat Pesulap yang Berseteru dengan Gus Samsudin

Disela-sela kesibukannya, Ratu Felisha pernah kuliah di Universitas Prof. Dr. Moestopo dengan mengambil S1 Ilmu Komunikasi. Tetapi Ratu Felisha tidak menyelesaikan pendidikannya sampai mendapatkan gelar sarjana.

Ratu Felisha banyak membintangi berbagai film, baik layar lebar atau FTV, seperti Titin Tukang Kawin, Pacar Mama Pacarku Juga, Jatuh Cinta Berjuta Rasanya, Cintaku Mentok di Angkot, dan Pembantuku Idolaku pada tahun 2007.

Kemudian Ratu Felisha juga masih aktif di akting sampai saat ini, seperti membintangi Kisah Nyata: Aku Suami di Atas Kertas (2019), Kisah Nyata: Istri Berwatak Keras Yang Terobsesi Ingin Jadi Orang Kaya (2020), Kisah Nyata: Kurebut Suamiku Karena Dia Sumber Kebahagiaanku (2020), dan terakhir adalah Pengabdi Setan 2 Communion (2022).

Setidaknya tiga penghargaan yang diperoleh Ratu Felisha, yakni Piala Maya tahun 2013 sebagai aktris utama terpilih, Festival Film Tempo pada tahun 2021 kategori Aktris Pendukung Pilihan Tempo, dan Piala Maya pada tahun 2022 kategori Aktris Pendukung Terpilih.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x