Amalan untuk Memperlancar Rezeki Kata Syeikh Ali Jaber, Baca Wirid Ini Pagi, Siang, Sore, dan Malam

- 3 Juli 2022, 16:35 WIB
Amalan untuk memperlancar rezeki kata Syeikh Ali Jaber, yakni sebuah wirid yang bisa dibaca saat pagi, siang, sore, dan malam.
Amalan untuk memperlancar rezeki kata Syeikh Ali Jaber, yakni sebuah wirid yang bisa dibaca saat pagi, siang, sore, dan malam. //Tangkapan layar Youtube Syekh Ali Jaber

BERITA DIY - Salah satu ulama tersohor di Indonesia yang sudah meninggal dunia, Alm Syeih Ali Jaber pernah memberikan salah satu nasihat tentang wirid yang sebaiknya dibaca untuk memperlancar rizki.

Tidak sedikit manusia yang gelisah saat menerima rezek yang sedikit. Banyak juga yang kurang bersyuku setelah diberi rezeki yang banyak oleh Allah SWT.

Padahal, Rezeki merupakan sesuatu yang sudah dijamin oleh Allah SWT dan setiap mahluk hhidup akan diberi rezeki.

Dalam sebuah video berjudul INILAH WIRID PELANCAR REZEKI SESUAI SUNNAH NABI di channel YouTube Syeikh Ali Jaber, dijelaskan salam satu amalan untuk memperlancar rezeki.

Baca Juga: Keutamaan dan Hikmah Ibadah Kurban di Hari Raya Idul Adha: Amalan yang Paling Dicintai Allah SWT

"Salah satu amalan di samping ikhtiar dan usaha kita adalah dzikrullah, terutama istighfar," ujar Syeikh Ali Jaber di video yang diunggah pada 19 Oktober 2019.

"Karena istighfar termasuk salah satu kunci mendatangkan rizqi" tambahnya.

Amalan wirid ini bisa dibaca sepanjang hari untuk membersihkan dosa-dosa dan memperlancar rezeki.

"Sebaik-baiknya istighfar itu sepanjang waktu: pagi, siang, sore, dan malam. Naik motor, jalan kaki, naik kendaraan, dan lain-lain." tambahnya.

Baca Juga: 5 Amalan Sunah Dilakukan Sebelum dan Sesudah Melaksanakan Salat Hari Raya Idul Adha Selain Kurban

Tak hanya itu, Syeikh Ali Jaber juga menjelaskan beberapa keutamaan membaca istighfar, di antaranya adalah sebagai berikut:

- Terjamin keturunan

- Kemudahan rizqi

- Kelancaran usaha

- Kesembuhan dari penyakit

- Banyak kemudahan dan kemuliaan yang kita dapat

Syeikh Ali Jaber juga meinta kepada jamaahnya untuk tetap berusaha mencari rezeki dengan cara yang halal dan jangan sampai melakukan tindakan yang haram.

Baca Juga: Keutamaan Bulan Dzulhijjah, Amalan Paling Utama dan Sangat Dianjurkan di 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah

"Memiliki rezeki lancar dan melimpah merupakan idaman bagi semua orang. Sampai mereka rela melakukan hal yang dirasa haram demi bisa kaya," tulisnya di keterangan deskripsi video tersebut.

"Tapi itu salah dan dosa besar, sebab banyak jalan yang dilakukan agar rezeki lancar dan dengan cara yang halal" tutpnya.

Itulah amalan dan wirid yang sesuai Sunnah Nabi Shallallahu alaihi wasallam untuk memperlancar rezeki.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x