Apakah Kredit Mobil, Motor, dan Rumah Itu Riba? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

- 30 Juni 2022, 17:35 WIB
Penjelasan Ustadz Abdul Somad tentang apakah kredit mobil itu riba.
Penjelasan Ustadz Abdul Somad tentang apakah kredit mobil itu riba. /tangkap layar Youtube Ustadz Abdul Somad

BERITA DIY - Berikut penjelasan Ustadz Abdul Somad tentang apakah kredit mobil, motor, rumah itu riba.

Pada kesempatan dakwah Ustadz Abdul Somad dengan pelawak Indonesia, Ia menjelaskan tetang hukum riba.

Dalam kesempatan tanya jawab pelawak dengan ustadz yang biasa disapa UAS, terdapat satu pertanyaan tentang apakah kredit mobil termasuk riba.

Ustadz Abdul Somad menjawab dengan memberitahu tulisan yang ditulis dirinya pada blog somadmorocco.blogspot.com tetang kredit.

Baca Juga: Hukum Makan Apakah Halal atau Haram? Inilah Penjelasan Singkat Ustadz Abdul Somad

Dalam tulisannya tersebut Majma’ al-Fiqh al-Islamy (Lembaga Fiqh Islam) membolehkan jual beli dengan tempo (jangka waktu/kredit), pada konferensi yang keenam yang dilaksanakan di Jeddah pada tanggal 17 Sya’ban 1410H bertepatan dengan 14 Maret 1990M.

"jadi jual beli dengan tempo/kredit itu boleh" dikutip BERITA DIY dalam video Youtube Ustadz Abdul Somad Official berjudul INI PERTANYAAN PARA PELAWAK KEPADA UAS | Tanya Jawab Kajian bersama Pelawak Indonesia yang diunggah pada 23 Januari 2021.

Dalam blog UAS tertulis jual beli kredit itu boleh karena tidak ada keberatan di dalamnya.

Yang dimaksud adalah jika waktu dan tambahannya diketahui oleh kedua belah pihak, meskipun harga kredit lebih mahal daripada kontan.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x