Daftar 11 Cabang Restoran Subway, Menu Baru dan Alamat Lokasi di Jakarta hingga Tangerang

- 28 Februari 2022, 16:55 WIB
Daftar 11 alamat cabang lokasi Subway di Jakarta hingga Tangerang hingga menu terbaru andalan tak hanya sandwhich.
Daftar 11 alamat cabang lokasi Subway di Jakarta hingga Tangerang hingga menu terbaru andalan tak hanya sandwhich. /Twitter.com/@FOODFESS2

BERITA DIY - Restoran cepat saji Subway telah ada di Indonesia. Berikut 11 alamat cabang lokasi Subway di Jakarta hingga Tangerang hingga menu terbaru andalan.

Tak hanya sandwich saja yang jadi menu andalan Subway, ada makanan favorit lain yakni steak and cheese sandwich, italian B.M.T, roasted chicken, chicken teriyaki, dan masih banyak lagi.

Diketahui, Subway adalah restoran cepat saji yang populer di Amerika Serikat. Dan kini telah merambah ke Indonesia.

Baca Juga: Mengejutkan! Kaesang Pangarep Unggah Cuitan Cari Pemain Baru, Restoran Cepat Saji Ini Memberikan Tawaran

Berikut daftar lokasi restoran Subway, antara lain:

1. Subway Townsquare Cilandak (Citos)

Citos menjadi pusat perbelanjaan pertama ada cabang gerai Subway Indonesia sejak 15 Oktober 2021. Ada di lokasi lantai 1, tepat di sebelah outlet Do An. Ada layanan take away dan dine-in, dalam PPKM jam operasional buka pukul 07.00-21.00 WIB.

2. Subway Setabudi One

Resmi dibuka pada 21 Oktober 2021, Subway Setiabudi One ini di sekitar Kuningan, Setiabudi hingga Thamrin. Punya layanan take away dan dine-in, dalam PPKM jam operasional buka pukul 09.00-21.00 WIB.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Ayam Asam Manis Ala Restoran Bintang Lima Dijamin Ketagihan

3. Subway The Breeze BSD City

Cabang ketiga Subway Indonesia ada di lokasi The Breeze BSD City terletak di unit L.57A. Restoran ini beroperasi mulai pukul 09.00-22.00 WIB pada Minggu hingga Kamis, dan pukul 07.00-23.00 WIB pada Jumat dan Sabtu.

4. Subway Pantai Indah Kapuk

Dibuka pada 30 Oktober 2021, Subway Indonesia di lokasi Pantai Indah kapuk ini punya jam operasional Senin-Kamis pukul 09.00-22.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 07.00-22.00 WIB.

5. Subway Citywalk Elvee Karawaci

Subway Citywalk Elvee Karawaci dibuka pada 29 November 2021 dan punya fitur dine-in ataupun take away.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Fuyunghai Makanan Sejuta Umat Lengkap dengan Saus Khas Restoran

6. Subway Ciffest Citra 6

Resmi dibuka pada 2 Desember 2021, masyarakat di Citra Garden bisa memesan menu Subway dari jam 09.00-21.00 WIB.

7. Subway BEZ Walk

Resmi dibuka pada 5 Desember 2021, masyarakat di Gading Serpong bisa memesan sandwich Subway yang beroperasi tiap hari.

8. Subway Kemang

Berada di depan LPPI, jalan Kemang Raya, Subway Kemang resmi dibuka pada 9 Desember 2021.

Baca Juga: Resep Pokcoy Saus Tiram Ala Restoran yang Mudah dan Enak,Cocok untuk Hidangan Makan Malam

9. Subway Mall Kelapa Gading

Berada di Ground Floor MKG 3, Subway Mall Kelapa Gading ini sudah resmi beroperasi sejak 15 januari 2022.

10. Subway Pondok Indah Mall 3

Dibuka pada tanggal 19 Januari 2022, Subway resmi merilis cabang di Pondok Indah Mall. Punya jam operasional mulai jam 09.00-21.00 WIB.

11. Subway Lippo Mall Puri

Subway Lippo Mall Puri adalah cabang ke 11 dan dibuka pada 21 Januari 2022. Bersamaan dengan pembukaan ini, ada 3 menu baru yakni meatball marinara, roast beef dan steak jalapeno, ditambah pilihan roti baru yaitu parmesan oregano.

Baca Juga: Viral Holywings Bogor Jual Bajigur dan Ubah Konsep Jadi Restoran Ramah Keluarga

Demikian alamat 11 cabang Subway Indonesia yang tersebar dari Jakarta hingga Tangerang yang baru saja dibuka hingga menu terbaru.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah