Kronologi Mahasiswa UNS yang Meninggal Dunia Saat Diksar Menwa

- 26 Oktober 2021, 16:00 WIB
Jenazah Gilang, mahasiwa UNS yang meninggal saat Diklatsar Menwa diantar ratusan pelayat menuju pemakaman/ Kronologi Gilang Endi Saputra, mahasiswa UNS yang meninggal dunia saat iktui Diklatsar Resimen Mahasiswa (Menwa).
Jenazah Gilang, mahasiwa UNS yang meninggal saat Diklatsar Menwa diantar ratusan pelayat menuju pemakaman/ Kronologi Gilang Endi Saputra, mahasiswa UNS yang meninggal dunia saat iktui Diklatsar Resimen Mahasiswa (Menwa). /Sukoharjo Update / Bramantyo

Setibanya di rumah sakit, pihak keluarga mendapati sang anak sudah meninggal dunia.

Sementara itu pihak kampus Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta membenarkan kejadian meninggalnya salah satu mahasiswa bernama Gilang Endi Saputra saat mengikuti pendidikan dan latihan dasar resimen mahasiswa (diklatsar menwa) di Sungai Bengawan Solo, kawasan Jurug, pada Minggu (24/10) petang.

Baca Juga: 26 Oktober 2021 Memperingati Hari Apa? Ini Kronologi Letusan Gunung Merapi 2010 dan Meninggalnya Mbah Maridjan

Melalalui keterangan yang disampaikan Direktur Reputasi Akademik dan Kemahasiswaan UNS Sutanto di Solo, Jawa Tengah, pihak kampus belum mengetahui penyebab meninggalnya mahasiswa Sekolah Vokasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) UNS angkatan 2020 tersebut.

"Untuk penyebabnya kami belum tahu semua, makanya biar ketemu jawabannya dan pihak keluarga bisa menerima, keluarga sudah sepakat mengizinkan otopsi, ini bisa lebih menjelaskan kenapa," katanya dikutip dari ANTARA.

Sutanto juga menambahkan saat ini pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan dengan meminta informasi peserta lain kegiatan tersebut.***

Halaman:

Editor: Muhammad Suria

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah