Kandungan Ginseng dan Jahe dan Manfaatnya bagi Kesehatan Tubuh

- 25 Juli 2021, 08:54 WIB
Ilustrasi Jahe
Ilustrasi Jahe /Pixabay/jmexclusives/

BERITA DIY – Berikut penjelasan manfaat ginseng dan jahe bagi kesehatan tubuh. Jahe merupakan tumbuhan yang rimpangnya sering digunakan sebagai rempah-rempah dan bahan baku pengobatan tradisional.

Sedangkan Gingseng adalah jenis tumbuhan yang akarnya merupakan sumber asli ginseng. Ini adalah tanaman tahunan yang tumbuh di pegunungan Asia Timur.

Menurut The Healty, ginseng dan jahe adalah salah satu tanaman atau obat herbal yang diyakini memiliki kekuatan untuk meningkatkan kekebalan dan meningkatkan kinerja fisik dan mental.

Sekarang banyak dibudidayakan ginseng serta telah menjadi bahan objek dari beberapa penelitian.

Baca Juga: 9 Makanan yang Dapat Meningkatkan Imun Tubuh: Ada Jahe, Kiwi hingga Paprika Merah

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ginseng Amerika dan Asia meningkatkan produksi antibodi pelindung yang membantu tubuh melawan infeksi seperti flu, pilek,dan penyakit pernafasan.

Ginseng Asia juga dapat memberi perlindungan terhadap kanker dan mempercepat pemulihan setelah perawatan.

Berbagai penelitian menunjukkan bahwa ginseng dapat meningkatkan daya ingat dan konsentrasi dan memerangi kelelahan.

Cara menggunakan ginseng tersedia dalam bentuk akar utuh, ekstrak,bubuk, dan kapsul. Ginseng belum diuji secara luas apakah cocok untuk ibu hamil dan ibu menyusui.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: The Healthy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x