Jadwal Pendaftaran CPNS 2021 Terbaru, Daftar Formasi Instansi Sepi Peminat untuk Lulusan SMA dan S1 di Jakarta

- 22 Juli 2021, 08:00 WIB
Jadwal pendaftaran seleksi CPNS 2021 diperpanjang hingga 26 Juli 2021. Berikut formasi CPNS 2021 instansi nol peminat di Jakarta.
Jadwal pendaftaran seleksi CPNS 2021 diperpanjang hingga 26 Juli 2021. Berikut formasi CPNS 2021 instansi nol peminat di Jakarta. /Instagram.com/@bkngoidofficial

BERITA DIY - Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri (CPNS) 2021 dijadwalkan akan ditutup pada 26 Juli 2021. Ini merupakan jadwal terbaru dari yang sebelumnya akan ditutup pada 21 Juli 2021.

Perpanjangan jadwal daftar seleksi CPNS 2021 diumumkan melalui akun Twitter resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN). Sebagai berikut:

"#SobatBKN, dalam rangka memberikan kesempatan yang lebih luas kepada masyarakat untuk mengikuti seleksi CASN tahun 2021, dilakukan perpanjangan masa pendaftaran dan penyesuaian jadwal tahapan pelaksanaan seleksi CASN [CPNS dan PPPK] tahun 2021," tulis BKN pada Senin, 19 Juli 2021.

Baca Juga: Cara Cek Nomor Ijazah di SIVIL Kemendikbud Sebagai Syarat Daftar CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id

Sebelumnya, pemerintah melalui BKN telah mengumumkan bahwa kebutuhan ASN tahun ini adalah 1,3 juta. Jumlah tersebut sudah termasuk PNS maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru dan non guru.

Melansir situs resmi Sekertariat Kabinet (Setkab), jumlah kebutuhan Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun 2021 dibagi atas 1 juta formasi guru, 83.000 formasi CPNS dan PPPK di pemerintah pusat, dan 189.000 formasi CPNS dan PPPK di pemerintah daerah.

Baca Juga: Unduh Surat Lamaran SLTA, Non SLTA, Pernyataan 13 Poin Formasi Kemenkumham CPNS 2021 Terfavorit

Jadwal seleksi CPNS 2021 terbaru

Adapun jadwal terbaru pendaftaran CPNS 2021 sesuai dengan surat nomor 6201/B-KS.04.01/SD/K/2021, antara lain:

  • Pengumuman CPNS 30 Juni hingga 14 Juli 2021
  • Pendaftaran seleksi CPNS 30 Juni hingga 26 Juli 2021
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi 2 hingga 3 Agustus 2021
  • Masa sanggah 4 hingga 6 Agustus 2021
  • Jawab sanggah 4 hingga 13 Agustus 2021
  • Pengumuman pasca-sanggah 15 Agustus 2021

Baca Juga: 4 Cek Lolos BST DKI Jakarta Pakai KK di Link Ini, Bansos Tunai Rp 600 Ribu Sudah Cair di Saldo Rekening

Formasi CPNS 2021 untuk lulusan SMA, D3, D4, dan S1 sepi peminat

Berikut daftar formasi jabatan yang masih nol pelamar CPNS dari lulusan SMA, D3, D4 dan S1 di DKI Jakarta:

1. Verifikator Keuangan

Penempatan:

- DINAS BINA MARGA | UNIT PERALATAN DAN PERBEKALAN BINA MARGA | SUB BAGIAN TATA USAHA (kuota 1)

- DINAS PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF | SUKU DINAS PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF KOTA ADMINISTRASI JAKARTA PUSAT | SUB BAGIAN TATA USAHA. (kuota 1)

- BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK | SEKRETARIAT BADAN KESBANGPOL | SUBBAGIAN KEUANGAN. (kuota 1).

2. TERAMPIL - TEKNISI PENELITIAN DAN PEREKAYASAAN (kuota 1)

Penempatan di DINAS TENAGA KERJA, TRANSMIGRASI DAN ENERGI | PUSAT HIGIENE PERUSAHAAN, KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA | SUB BAGIAN TATA USAHA.

3. Analis Aset Daerah (kuota 1)

Penempatan di BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PERENCANAAN, PENERIMAAN DAN PENILAIAN | SUB BIDANG PENILAIAN.

4. Pengelola Keuangan (kuota 1)

Penempatan di DINAS KESEHATAN | DIREKTUR RSUD KELAS C CILINCING | BAGIAN ADMINISTRASI UMUM DAN KEUANGAN RSUD KELAS C CILINCING.

5. Pengelola Sarana dan Prasarana Taman

Penempatan:

- DINAS PERTAMANAN DAN HUTAN KOTA | SUDIN KEHUTANAN KOTA ADM. JAKARTA TIMUR | SEKSI JALUR HIJAU DAN PEMAKAMAN. (kuota 1)

- DINAS PERTAMANAN DAN HUTAN KOTA | BIDANG PERTAMANAN | SEKSI TAMAN KOTA. (kuota 1).

6. Pengelola Keuangan (kuota 1)

Penempatan di DINAS KESEHATAN | DIREKTUR RSUD KELAS C TUGU KOJA | BAGIAN ADMINISTRASI UMUM DAN KEUANGAN RSUD KELAS C TUGU KOJA.

7. PENGELOLA CAGAR BUDAYA DAN KOLEKSI MUSEUM (kuota 1)

Penempatan di DINAS KEBUDAYAAN | PUSAT KONSERVASI CAGAR BUDAYA | SUB BAGIAN TATA USAHA | SATUAN PELAKSANA PREVENTIF/KOORDINATOR.

8. Pengelola perpustakaan (kuota 2)

Kualifikasi pendidikan: D3 Perpustakaan, D3 Perpustakaan Arsip Dokumentasi.

9. Analis Aset Daerah

Penempatan:

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PENATAUSAHAAN ASET | SUB BIDANG DOKUMENTASI. (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | SUKU BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT | SUB BIDANG PENERIMAAN DAN PERUBAHAN STATUS ASET. (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PERENCANAAN, PENERIMAAN DAN PENILAIAN | SUB BIDANG PENERIMAAN. (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | SUKU BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH KOTA ADMINISTRASI JAKARTA UTARA | SUB BIDANG PENATAUSAHAAN ASET. (kuota 1)

Kualifikasi Pendidikan: S1 Ilmu Hukum.

10. Analis Aset Daerah

Penempatan:

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PEMBINAAN, PEMANFAATAN DAN PENGENDALIAN | SUB BIDANG PENGENDALIAN. (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | SUKU BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT | SUB BIDANG PENERIMAAN DAN PERUBAHAN STATUS ASET. (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PEMBINAAN, PEMANFAATAN DAN PENGENDALIAN | SUB BIDANG PEMBINAAN (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | SUKU BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT | SUB BIDANG PENATAUSAHAAN ASET (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PEMBINAAN, PEMANFAATAN DAN PENGENDALIAN | SUB BIDANG PENGENDALIAN (kuota 1)

- BADAN PENGELOLAAN ASET DAERAH | BIDANG PEMBINAAN, PEMANFAATAN DAN PENGENDALIAN | SUB BIDANG PEMANFAATAN (kuota 1-penyandang disabilitas).

Kualifikasi pendidikan: S1 Ilmu Hukum.

11. VERIFIKATOR KEUANGAN (kuota 1)

Penempatan di DINAS SUMBER DAYA AIR | SUKU DINAS SUMBER DAYA AIR KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN | SUBBAGIAN TATA USAHA

Kualifikasi pendidikan: D3 Akuntansi.

12. ANALIS PERENCANAAN WILAYAH PERUMAHAN (kuota 1)

Penempatan di DINAS PERUMAHAN RAKYAT DAN KAWASAN PERMUKIMAN | SUKU DINAS PERUMAHAN RAKYAT DAN KAWASAN PERMUKIMAN KOTA ADMINISTRASI JAKARTA PUSAT | SEKSI PERENCANAAN DAN PENGAWASAN PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN.

Kualifikasi pendidikan: S1 Teknik Sipil.

Baca Juga: Cara Cek Nomor Ijazah di SIVIL Kemendikbud Sebagai Syarat Daftar CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id

13. PENGELOLA SARANA DAN PRASARANA TAMAN (kuota 1)

Penempatan di DINAS PERTAMANAN DAN HUTAN KOTA | SUDIN PERTAMANAN DAN HUTAN KOTA KOTA ADM. JAKARTA PUSAT | SEKSI TAMAN DAN HUTAN KOTA.

Kualifikasi pendidikan: D3 Akuntansi.

14. Ahli pertama pustakawan (kuota 1)

Penempatan di DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN.

Kualifikasi pendidikan: D4 Perpustakaan, S1 Perpustakaan.

15. VERIFIKATOR KEUANGAN

Penempatan:

- DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA | UNIT PENGELOLA GELANGGANG REMAJA JAKARTA BARAT | SUBBAGIAN TATA USAHA. (kuota 1)

- BIRO PEMERINTAHAN | BAGIAN OTONOMI DAERAH, DEKONSENTRASI DAN TUGAS PEMBANTUAN | SUBBAGIAN TATA USAHA. (kuota 1)

- DINAS BINA MARGA | UNIT PENGELOLA PENYELIDIKAN, PENGUJIAN DAN PENGUKURAN BINA MARGA | SUB BAGIAN TATA USAHA. (kuota 1)

- DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA | SUKU DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA PUSAT | SUBBAGIAN TATA USAHA. (kuota 1)

- DINAS BINA MARGA | SUKU DINAS BINA MARGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA UTARA | SUBBAGIAN TATA USAHA. (kuota 1).

Kualifikasi pendidikan: D3 Akuntansi.

16. ANALIS PENGELOLAAN SUMBER DAYA AIR

Penempatan:

- DINAS SUMBER DAYA AIR | BIDANG PENGENDALIAN BANJIR DAN DRAINASE | SEKSI DRAINASE. (kuota 1)

- DINAS SUMBER DAYA AIR | SUKU DINAS SUMBER DAYA AIR KOTA ADMINISTRASI JAKARTA PUSAT | SEKSI PENGELOLAAN SARANA PENGENDALI BANJIR, AIR BERSIH DAN AIR LIMBAH. (kuota 1)

Kualifikasi pendidikan: S1 Teknik Pengarian, S1 atau D4 Teknik Sipil, D4 Teknik Pengairan, S1 dan D4 Teknik Lingkungan, S1 Teknik Sipil dan Lingkungan.

17. Ahli pertama arsiparis (kuota 1)

Penempatan di DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN.

Kualifikasi pendidikan: S1 Kearsipan, D4 Kearsipan.

18. PENYUSUN KEBUTUHAN BARANG INVENTARIS (kuota 1)

Penempatan di DINAS KESEHATAN | DIREKTUR RSUD KELAS D JATI PADANG | SUBBAGIAN TATA USAHA RSUD KELAS D JATI PADANG.

Kualifikasi pendidikan: S1 Akuntansi.

19. Terampil Arsiparis

Penempatan di DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN.

Kualifikasi pendidikan: D3 Perpustakaan Arsip Dokumentasi, D3 Kearsipan, D3 Arsiparis.

20. Analis Batas Wilayah (kuota 1)

Penempatan di BIRO PEMERINTAHAN | BAGIAN KEWILAYAHAN | SUBBAGIAN PENATAAN DAN PENGEMBANGAN WILAYAH.

Kualifikasi pendidikan: D4 Manajemen Transportasi atau Manajemen Transportasi, S1 Manajemen Transportasi.

21. Analis Pengelolaan Sumber Daya Air (kuota 1)

Penempatan di DINAS SUMBER DAYA AIR | SUKU DINAS SUMBER DAYA AIR KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT | SEKSI PENGELOLAAN SARANA PENGENDALI BANJIR, AIR BERSIH DAN AIR LIMBAH.

Kualifikasi pendidikan: S1 Teknik Pengairan, S1 Teknik Sipil dan Lingkungan, S1 dan D4 Teknik Sipil, S1 dan D4 Teknik Lingkungan, D4 Teknik Pengairan.

22. Analis Kepemudaan

Penempatan di DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA | SUKU DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA ADMINISTRASI JAKARTA TIMUR | SEKSI KEPEMUDAAN

Kualifikasi Pendidikan: S1 Sosial Politik

23. AHLI PERTAMA - PENGAWAS KETENAGAKERJAAN (penyandang disabilitas: kuota 1)

Penempatan di DINAS TENAGA KERJA, TRANSMIGRASI DAN ENERGI | SUKU DINAS TENAGA KERJA, TRANSMIGRASI DAN ENERGI KOTA ADMINISTRASI JAKARTA BARAT | SEKSI PENGAWASAN.

Kualifikasi pendidikan: S1 Teknik Elektro, S1 Teknik Sipil, S1 Ilmu Hukum, S1 Psikologi, S1 Teknik Kimia.

24. Analis Dokumen Perizinan

Penempatan:

- DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU | BIDANG PELAYANAN II | SEKSI PELAYANAN II/B (penyandang disabilitas - kuota 1)

- DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU | UNIT PENGELOLA PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA JAKARTA BARAT | SUBBAGIAN TATA USAHA UNIT PENGELOLA PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA JAKARTA BARAT | SATUAN PENGELOLA LAYANAN I . (penyandang disabilitas - kuota 1)

Kualifikasi pendidikan: S1 Teknik Sipil, Teknik Lingkungan.

Baca Juga: Cara Cek PIP Kemendikbud 2021 Cair dengan NISN SD SMP SMA, Penerima Bantuan Login di pip.kemdikbud.go.id

Adapun daftar media sosial BKN yang dapat dicek untuk mendapatkan informasi terkait jumlah pendaftar CPNS 2021, Twitter: @BKNgoid, Facebook: Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia, dan Instagram: @bkngoidofficial.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x