Siap-siap, Dana Bansos PKH Tahap 3 Segera Cair: Ada Bantuan hingga Rp2 Juta per Siswa untuk Anak Sekolah

- 30 Juni 2021, 14:00 WIB
ILUSTRASI: Dana bansos PKH tahap 3 akan segera cair Juli. Ada bantuan hingga Rp2 juta per siswa untuk Anak sekolah.
ILUSTRASI: Dana bansos PKH tahap 3 akan segera cair Juli. Ada bantuan hingga Rp2 juta per siswa untuk Anak sekolah. /Tangkap layar instagram.com/@kemensosri

BERITA DIY – Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap akan segera cair bulan Juli 2021. Bansos tunai dari Kemensos ini menyasar beberapa golongan penerima manfaat, salah satunya anak sekolah yang berhak mendapatkan dana bantuan hingga Rp2 juta per siswa per tahun.

Golongan anak sekolah sebagai penerima manfaat masih terbagi menjadi golongan siswa SD, SMP, dan SMA, di mana setiap jenjang mendapatkan dana bantuan yang berbeda.

Berikut besaran dana bansos PKH tahap 3 yang akan diterima anak sekolah dan golongan penerima manfaat lainnya:

Baca Juga: Cek Daftar Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id, Bantuan Cair Jika Memenuhi Syarat dan Kriteria

  • Ibu Hamil: Rp3 juta per tahun atau Rp750 setiap tahap
  • Anak Usia Dini: Rp3 juta per tahun, atau Rp750 setiap tahap
  • Siswa SD: Rp900 ribu per tahun, atau Rp225 ribu setiap tahap
  • Siswa SMP: Rp1,5 juta per tahun, atau Rp375 ribu setiap tahap
  • Siswa SMA: Rp2 juta per tahun, atau Rp500 ribu setiap tahap
  • Penyandang Disabilitas: Rp2,4 juta per tahun, atau Rp600 ribu setiap tahap
  • Lansia: Rp2,4 juta per tahun, atau Rp600 ribu setiap tahap

Penyaluran dana bansos tunai PKH dari Kementerian Sosial (Kemensos) memang dilakukan per tahap dan disalurkan kepada penerima manfaat sejak bulan Januari hingga Desember 2021 mendatang.

Pada bulan Juli nanti bantuan ini masuk dalam penyaluran Tahap 3. Selengkapnya, berikut rincian tahap penyaluran dana bansos PKH 2021:

Baca Juga: Bantuan Tunai Kemensos Tahap 2 Masih Cair: Berikut 7 Golongan KPM yang Berhak Jadi Penerima Bansos PKH

  • Tahap 1: Januari, Februari, dan Maret
  • Tahap 2: April, Mei, dan Juni
  • Tahap 3: Juli, Agustus, dan September
  • Tahap 4: Oktober, November, dan Desember

Kemensos telah bekerja sama dengan beberapa bank Himbara untuk penyaluran dana bansos PKH, mulai dari bank BRI, BNI, Mandiri, hingga BTN.

Dana bansos PKH hanya cair kepada masyarakat yang telah terdata DTKS dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima manfaat dana bantuan.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima Bansos PKH Online di cekbansos.kemensos.go.id, Cukup Masukkan Nama dan Alamat

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x