Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 18 Kapan Dibuka, Ini Cara Daftar di www.prakerja.go.id Dapat Rp12,5 Juta

- 23 Juni 2021, 13:26 WIB
Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 18 kapan dibuka, lengkap dengan cara daftar di www.prakerja.go.id agar dapat bantuan Rp12,5 juta.
Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 18 kapan dibuka, lengkap dengan cara daftar di www.prakerja.go.id agar dapat bantuan Rp12,5 juta. /Tangkap layar www.prakerja.go.id.

BERITA DIY - Kementerian Koordinator bidang Perekonomian berencana untuk membuka pendaftaran Kartu Prakerja pada semester dua tahun 2021.

Masyarakat yang belum pernah dapat bantuan ini sebaiknya mempersiapkan diri untuk daftar Kartu Prakerja Gelombang 18 di www.prakerja.go.id agar bisa dapat Rp12,5 juta.

Selain bantuan uang tunai atau insentif, penerima Kartu Prakerja juga akan mendapatkan pelatihan secara gratis hingga bantuan kredit usaha mikro (KUR) bagi yang menjalankan usahanya.

Masyarakat yang tidak sabar menantikan kapan program ini dibuka sebaiknya bersabar menunggu hingga awal bulan depan.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 18 Tidak Dibuka untuk 7 Kriteria Ini, Simak Cara Daftar dan Tips Dapat Rp10 Juta

Pada semester dua tahun ini, kuota Kartu Prakerja tersisa 5,5 juta penerima karena pemerintah menyediakaan kuota 8,7 juta orang sementara 2,7 juta sudah terpenuhi di semester pertama.

"Tahun ini Prakerja kira-kira 8,2 juta dan ini sudah jalan semester I 2,7 juta. Dan ini akan dilanjutkan di semester kedua," ujar Menko Perekonomian Airlangga Hartanto dikutip Berita DIY dari YouTube Kemenko Perekonomian 4 Juni 2021.

Adapun rincian bantuan yang akan diterima peserta Kartu Prakerja adalah sebagai berikut:

  1. Insentif pasca pelatihan sebesar Rp2,44 juta dicairkan bertahap empat kali
  2. Insentif survei kebekerjaan Rp150 ribu dicairkan bertahap tiga kali
  3. Bantuan kredit usaha rakyat (KUR) bagi alumni Kartu Prakerja yang membutuhkan modal usaha sebesar Rp10 juta.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id Bisa Dapat Uang Rp13,5 Juta, Gelombang 18 Kapan Dibuka?

Adapun syarat penerima program ini adalah sebagai berikut:

  1. WNI
  2. Berusia 18 tahun ke atas.
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
  4. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
  5. Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19.
  6. Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja

Sebagai informasi, Kartu Prakerja Gelombang 18 tidak diperuntukkan bagi beberapa golongan terlarang seperti:

1. Pejabat Negara

2. Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah

3. Aparatur Sipil Negara

4. Prajurit Tentara Nasional Indonesia

Baca Juga: CEK FAKTA: Kartu Prakerja Gelombang 18 Sudah Dibuka? Simak Informasi dan Cara Daftar di www.prakerja.go.id

5. Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia

6. Kepala Desa dan perangkat desa

Adapun cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 18 di www.prakerja.go.id jika sudah dibuka adalah sebagai berikut:

1. Buat akun terlebih dahulu

- Login prakerja.go.id

- Klik Daftar sekarang

- Klik Buat Akun

- Masukkan email dan password

- Masuk ke email, dan klik verifikasi email

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 18 di www.prakerja.go.id Sudah Dibuka? Cek Faktanya! Login Dashboard 2021 Ini

2. Masuk ke dashboard Kartu Prakerja

- Login prakerja.go.id

- verifikasi KTP, isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir kamu, lalu klik Berikutnya

- Lengkapi data diri dan unggah foto KTP

- Lakukan verifikasi nomor handphone, Klik Kirim

- Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan via SMS ke No HP.

- Klik Verifikasi.

- Isi Pernyataan Pendaftar sampai selesai kemudian klik OK

- Ikuti Tes Motivasi & Kemampuan Dasar, klik Mulai Tes Sekarang

- Pilih Gelombang yang diinginkan sesuai dengan domisili, lalu klik Gabung

- Klik Ya, Gabung

- Klik Saya Menyetujui

- Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 18 selesai

Itulah informasi seputar jadwal Kartu Prakerja Gelombang 18 kapan dibuka dan cara daftar di www.prakerja.go.id agar dapat bantuan Rp12,5 juta.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x