Minta Iqomah Tak Perlu Pakai Toa Masjid, Mantan Ketua MK: Khutbah yang Isinya Belum Tentu Cocok juga Jangan

- 25 April 2021, 15:26 WIB
Jimly Asshiddiqie.
Jimly Asshiddiqie. /Twitter @JimlyAS

Pro-kontra kegunaan toa masjid ini muncul usai salah selebriti Zaskia Adya Mecca mengkritik penggunaan pengeras suara masjid untuk membangunkan suara sahur dengan nada atau bacaan yang kurang etis.

Istri dari Sutradara Hanung Bramantyo ini mengunggah sebuah video berlatar area kediamannya.

Dalam video itu terdengar suara orang membangunkan sahur memakai toa masjid dengan cara berteriak-teriak dengan kata yang terdengar aneh.

Baca Juga: Terbongkar! Al Tahu Nindi Anak Nino, Mama Rossa Lacak Pembunuh Roy?: Trailer Ikatan Cinta 25 April 2021

"Bapak-bapak ibu-ibu ayo sahuerrr sahuerr sahuerrr," begitu penggalan audio dalam video yang diunggah Zaskia.

Sontak saja, cara membangunkan sahur yang tidak lazim ini dinilainya sangat menganggu dan tidak etis.

Dalam captionnya Zaskia menanyakan apakah membangunkan sahur dengan cara berteriak sedang HITS di Indonesia.

Baca Juga: Jokowi Tegaskan Pencarian KRI Nanggala-402 Masih Akan Dilakukan: Mereka Patriot Penjaga Kedaulatan Negara

“Cuma mau nanya ini bangunin model gini lagi HITS katanya?! Trus etis ga si pake toa masjid bangunin model gini?? Apalagi kita tinggal di Indonesia yang agamanya pun beragam.. Apa iya dengan begini jadi tidak menganggu yang lain tidak menjalankan Shaur?!” tulis Zaskia Adya Mecca.

Zaskia mengatakan jika beberapa tetangganya mengatakan membangunkan sahur dengan cara berteriak di toa masjid memang sedang hits.***

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: Twitter @JimlyAS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x