Profil Valentino Simanjuntak, Komentator Sepak Bola yang Dianggap ‘Berisik’ dan Tuai #GerakanMuteMassal

- 13 April 2021, 11:32 WIB
Profil Valentino Simanjuntak
Profil Valentino Simanjuntak /tangkap layar instagram.com/ @radotvalent

BERITA DIY – Nama Valentino Simanjuntak kembali menjadi perbincangan warganet. Komentator pertandingan bola ini dianggap berisik oleh penonton hingga memunculkan tagar #GerakanMuteMassal. Kenali lebih lanjut profil Valentino Simanjuntak berikut ini.

Pada pertandingan Piala Menpora 2021 antara PSS Sleman vs Bali United, Valentino Simanjuntak bertindak sebagai komentator. Bukan Valentino jika tidak mengeluarkan komentar andalannya.

Sayangnya hal ini membuat sebagian warganet merasa terganggu dan akhirnya mulai menggaungkan tagar #GerakanMuteMassal di Twitter dan menjadi trending topic.

Baca Juga: Bansos BST Kemensos Rp 300 Ribu Berakhir April 2021 Tanpa Diperpanjang, Segera Cairkan Sebelum Terlambat

Berikut profil lengkap dan perjalanan karier Valentino Simanjuntak sebagai seorang komentator bola.

Valentino Simanjuntak atau yang juga dikenal juga dengan Bung Jebret, lahir di Jakarta pada 11 Juli 1982. Pria berusia 38 tahun beragama kristen ini dikenal sebagai seorang komentator bola dengan keunikan dan ciri khasnya.

Valentino Simanjuntak mengawali karier sebagai seorang presenter olahraga pada tahun 2006, namanya terkenal ketika mengeluarkan kata ‘Jebret’ dalam pertandingan bola piala AFF U19.

Saat itu, ia memunculkan kata-kata unik lainnya seperti tendangan LDR dan umpan membelah benua dalam mengomentari pertandingan bola yang berlangsung.

Ayah tiga orang ini rupanya merupakan keponakan dari Samuel Christianson Simanjuntak, gelandang bertahan timnas U19. Ia juga bekerja sebagai staf APPI (Asosiasi Pemain Profesional Indonesia).

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x