Nenek Berusia 100 Tahun Menjadi Korban Kebakaran Kilang Balongan Indramayu

- 29 Maret 2021, 13:00 WIB
Kebakaran di Kilang Minyak Pertamina.
Kebakaran di Kilang Minyak Pertamina. /Instagram.com/@indramayuterkini

BERITA DIY - Seorang nenek berusia 100 tahun bernama Tiah menjadi salah satu dari 19 orang warga yang menjadi korban luka akibat kebakaran di Pertamina RU VI Balongan Kecamatan Balongan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, yang terjadi Senin dini hari.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Provinsi Jawa Barat, ada 14 orang warga yang mengalami luka ringan yakni Noaf Firmansyah (21 tahun), Muhammad Sidiq Maulana (13 tahun), Guntur Mauluna (13 tahun), Suteni (53 tahun), Yasmin, Mulyana (82 tahun) Dawin (80 tahun), Romalah (55 tahun), Sanusi (90 tahun), Warti (80 tahun), Rokamah (80 tahun), Tiah (100 tahun), Raminah (60 tahun) dan Ade Suratman (satpam).

Baca Juga: Tiga Orang Dinyatakan Hilang setelah Ledakan Kilang Minyak Pertamina di Balongan

Baca Juga: AHY Sebut Terorisme Tak Punya Agama serta Musuh Semua Agama

Dilansir BERITA DIY dari Antara, terdapat lima orang warga mengalami luka berat, yakni Kosim B Durakman (18 tahun), Abdul alias adil (18 tahun), Ibnu ajis (18 tahun), Ahmad Asrori (18 tahun) dan Khoirul Ikhwan (16 tahun).

Sedangkan seorang warga berusia 61 tahun Mashadi Dulkodir dilaporkan tewas akibat kejadian tersebut. Kemudian tiga orang dinyatakan hilang atau belum di ketemukan akibat kebakaran ini.

Baca Juga: Terbongkar! Elsa Kepergok Nino sedang Otak-atik Hardisk, Nino Jadi Tahu Isinya? Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini

Baca Juga: Cek Jadwal Distribusi Kartu Bansos Anak 0-6 Tahun dan Lansia Bulan April: Kuota Penerima KLJ, KAJ, dan KPDJ

Manajer Pusdalops PB BPBD Provinsi Jawa Barat, Budi Budiman Wahyu mengatakan BPBD Provinsi Jawa Barat berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Indramayu. BPBD Kabupaten Indramayu melakukan kaji cepat ke lokasi kejadian dan aparat TNI dan Polri yg berada di lapangan sudah mengimbau kepada masyarakat sekitar agar mengungsi ke tempat yg lebih aman.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x