Februari Cair Lagi, Cek Nama Penerima Bansos Tunai Rp300 Ribu di Link Ini: Cukup Pakai NIK KTP

- 2 Februari 2021, 13:45 WIB
ILUSTRASI: Cara Cek penerima Bansos BST Rp300 ribu dari Kemensos yang cair bulan Februari di link DTKS.
ILUSTRASI: Cara Cek penerima Bansos BST Rp300 ribu dari Kemensos yang cair bulan Februari di link DTKS. /Tangkap layar instagram.com/@kemensosri

BERITA DIY-Masyarakat dapat cek apakah menjadi penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemensos bulan Februari di link DTKS Kemensos.

Program Bansos Tunai BST Rp300 ribu, akan kembali cair pada bulan Februari 2021. Dikutip dari laman Instagram resmi Kemensos, di @kemensosri, BST akan disalurkan selama empat bulan di tahun 2021 ini.

Yaitu mulai bulan Januari, Februari, Maret dan April, serta disalurkan melalui PT. POS Indonesia kepada target penerima Bansos BST sebanyak 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: Lirik Lagu Galau Galau Galau - Citra Scholastika yang Jadi Soundtrack Ikatan Cinta Terbaru

Bansos Tunai BST menjadi salah satu Bansos yang resmi disalurkan pemerintah melalui Kemensos pada 4 Januari 2021 lalu.

Dua Bansos lainnya yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) dan Program Kartu Sembako.

Sebelumnya, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi masyarakat untuk dapat bansos BST dari Kemensos serta terdaftar di DTKS, yaitu:

Baca Juga: Kumpulan Kata Ucapan Selamat Imlek 2021 Selain Gong Xi Cai dan Artinya dalam Bahasa Indonesia

  1. Terdaftar dalam pendataan RT/RW dan berada di Desa
  2. Termasuk dalam daftar kehilangan pekerjaan di tengah pandemi Covid-19
  3. Tidak terdaftar menjadi penerima Bansos lain dari pemerintah pusat
  4. Jika calon penerima tidak mendapat Bansos dari program lain, namun belum terdaftar oleh RT/RW dapat mengajukan ke aparat Desa setempat.
  5. Jika calon penerima memenuhi syarat, namun tidak memiliki NIK dan KTP tetap dapat bantuan tanpa harus membuat KTP terlebih dahulu. Namun, penerima harus berdomisili di wilayah tersebut dan menuliskan alamat lengkap

Berikut cara cek secara online melalui DTKS apakah masyarakat menjadi penerima Bansos BST Rp300 di bulan Februari atau tidak:

Baca Juga: 3 Varian Menu Baru Nabati di Starbucks, Lezat Tapi Rendah Kalori Wajib Dicoba Starbuckers

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x