Arti Naneun Haengbokhamnida yang Viral karena Drakor The Good Bad Mother: Apa Artinya Bahasa Korea Ini?

14 Juni 2023, 11:35 WIB
Ilustrasi - Arti naneun haengbokhamnida yang viral karena drakor The Good Bad Mother, penjelasan apa artinya Bahasa Korea yang populer di TikTok ini. /PIXABAY/MonikaP

BERITA DIY - Simak arti naneun haengbokhamnida yang viral karena drakor The Good Bad Mother, penjelasan apa artinya Bahasa Korea yang populer di TikTok dan medsos ini.

Pengguna medsos TikTok kini kembali menemukan islitah baru, kali ini ada istilah naneun haengbokhamnida yang berasal dari Bahasa Korea. Namun sebagian orang mungkin masih belum mengerti apa artinya.

Penjelasan arti naneun haengbokhamnida yang viral di TikTok akan dijabarkan di sini. Istilah tersebut mulai populer karena drakor (Drama Korea) The Good Bad Mother.

Kata yang viral tersebut mulai membekas diingatan pengguna medsos TikTok, sebab banyak kreator yang menggunakannya sebagai backsound dari konten-kontennya.

Baca Juga: Galbay Pinjol Adalah Apa? Ini Cara Aman Terhindar dari Debt Collector Pinjaman Online Utang bisa Lunas

Sebenarnya kata naneun haengbokhamnida ada dalam lirik lagu Bahasa Korea berjudul I'm Happy. Lagu tersebut juga sering muncul di drakor The Good Bad Mother. 

Salah satu penyebab yang membuat kata viral ini menyebar yakni karena menjadi nada dering telepon genggam dari salah satu tokoh utama di serial tersebut, yakni Jin Youn Soon, ibu dari Choi Kang Ho.

Karena sering diputar hampir di setiap episode, kata naneun haengbokhamnida akhirnya mulai melekat diingatan para pecinta drakor, bahkan meskipun drama tersebut sudah tamat.

Setelah itu, lagu "I'am Happy" kini juga dipakai sebagai backsound konten-konten video TikTok, tidak terkecuali para content creator yang memiliki banyak pengikut juga memakainya.

Baca Juga: Naneun Haenbokhamnida Artinya Apa? Ini Terjemahan Kalimat Bahasa Korea yang Viral di TikTok

Hal tersebut menjadi beberapa alasan kata gaul dari Bahasa Korea ini menjadi viral, dan teryata arti dari naneun haengbokhamnida memiliki makna dan harapan yang bagus.

Lantas naneun haengbokhamnida adalah apa?

Jika dilihat dari arti per kata, "naneun" artinya "aku" yang biasa digunakan dalam percakapan informal dalam Bahasa Korea. Biasanya dipakai sebagai kata ganti orang tunggal.

Sementara itu, kata "haengbokhamnida" artinya adalah "bahagia", sehingga jika kedua kata tersebut digabungkan maka naneun haengbokhamnida artinya adalah "aku bahagia".

Arti bahasa gaul yang viral ini ternyaba baik dan dapat menjadi ungkapan harapan bagi seseorang. Tidak jarang ungkapan ini digunakan dalam video-video TikTok dengan dicampur Bahasa Indonesia, misalnya:

Baca Juga: Cegil Apa Itu Arti Kata Bahasa Gaul Lagi Viral di TikTok, Ternyata Ini Jawabannya dan Penggunaan yang Tepat

  • Tetap naneun haengbokhamnida walaupun sambil aigo-aigo: artinya tetap aku bahagia walaupun sambil astaga-astaga.
  • Tetap naneun haengbokhamnida walau sambil shibal saekkiya: artinya tetap aku bahagia walau sambil *njing.
  • Walaupun kehidupan bikin aigo-aigo, tapi tetap naneun haengbokhamnida: artinya walaupun kehidupan bikin astaga-astaga, tapi tetap aku bahagia.

Itulah arti naneun haengbokhamnida yang viral karena drakor The Good Bad Mother, penjelasan apa artinya Bahasa Korea yang populer di TikTok dan medsos ini.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler