Saldo Kartu Prakerja 2023 Bisa Hangus? Ini Solusi dan Syarat Terima Insentif 4,2 Juta Gelombang 50 Bila Dibuka

21 Maret 2023, 14:20 WIB
Ilustrasi. Simak apakah insentif Kartu Prakerja 2023 Rp 4,2 juta bisa hangus, disertai syarat dan cara daftar gelombang 50 Kartu Prakerja tahun ini. /Tangkap Layar Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Simak penjelasan terkait pertanyaan apakah saldo insentif Kartu Prakerja 2023 dengan total Rp 4,2 juta bisa hangus sebelum digunakan.

Berikut akan dijelaskan juga solusi mengatasi masalah saldo Kartu Prakerja 2023 dan syarat mendapatkan insentif kerja Rp 4,2 juta dari gelombang 50 bila dibuka.

Sebagai program pemerintah yang memberikan bantuan insentif untuk mencari pekerja sebesar Rp 4,2 juta kepada pendaftarnya, banyak masyarakat Indonesia yang menanyakan apakah saldo insentif Kartu Prakerja 2023 bisa hangus.

Diketahui saldo bantuan insentif Rp 4,2 juta memang benar bisa hangus apabila tidak segera digunakan untuk membeli pelatihan kerja pertama kali dalam waktu 15 hari sejak pengumuman lolos seleksi Kartu Prakerja 2023.

Hal-hal yang membuat insentif Kartu Prakerja 2023 hangus

Selain tidak membeli pelatihan pertama dari Kartu Prakerja 2023 dalam waktu yang ditentukan, bantuan insentif Rp 4,2 juta juga bisa cair apabila:

Baca Juga: Siap Cair Bantuan Pangan Bagi Penerima PKH 2023 dan BPNT, Cek Data DTKS Terbaru Penerima Bansos di Laman Ini

1. Tidak memiliki absen kehadiran 100% di pelatihan yang dibeli.

2. Tidak menyalakan kamera ketika mengikuti pelatihan secara online.

3. Menggunakan jasa atau diwakilkan orang lain untuk mengikuti pelatihan.

4. Menggunakan aksesoris berlebih seperti masker, kacamata, maupun topi ketika melakukan pelatihan secara online.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 50 Kapan Dibuka? Ini Bocoran Orang yang Bisa Lolos Dapat Rp 4,2 Juta

Pastikan untuk mengikuti aturan Kartu Prakerja 2023 bila ingin mendapatkan bantuan insentif Rp 4,2 juta yang meliputi:

-Saldo pelatihan kerja sebesar Rp 3,5 juta.

-Bantuan insentif mencari pekerjaan sebesar Rp 600 ribu.

-Insentif pengisian survey Kartu Prakerja sebesar Rp 100 ribu.

Baca Juga: Loker Fresh Graduate PT Freeport Indonesia 2023, Lowongan Kerja BUMN Terbuka untuk Lulusan Baru Cek Syarat Ini

Namun sebelum bisa mendapatkan seluruh bantuan insentif di atas, masyarakat Indonesia perlu bersabar karena pendaftaran gelombang 50 masih belum dibuka.

Pengumuman dibukanya gelombang pendaftaran Kartu Prakerja 2023 ke-50 hanya akan dilakukan melalui akun Instagram resmi @Prakerja.go.id.

5 syarat daftar Kartu Prakerja 2023

Sembari menunggu pengumuman dibukanya pendaftaran gelombang 50 Kartu Prakerja, pastikan 5 syarat mendaftar ini telah terpenuhi:

- WNI dengan usia minimal 18 tahun.

Baca Juga: Pelanggar 4 Aturan Ini Gagal Cairkan Insentif 4,2 Juta! Simak Syarat dan Daftar Kartu Prakerja 2023 di Sini

- Tidak sedang menempuh jenjang pendidikan.

- Sedang mencari pekerjaan maupun ingin meningkatkan kompetensi kerja sebagai karyawan perusahaan.

- Tidak berprofesi sebagai pejabat negara, pimpinan maupun anggota DPRD, ASN, prajurit TNI, anggota Polri, kepala desa dan perangkat desa dan direksi/komisaris/dewan pengawas BUMN atau BUMD.

- Belum memenuhi batas maksimal 2 NIK pendaftar Kartu Prakerja dalam 1 KK.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 50 Apakah Dibuka Hari Ini? Daftar di www.prakerja.go.id Bisa Dapat Rp 4,2 Juta

Setelah memenuhi syarat di atas, masyarakat Indonesia calon pendaftar Kartu Prakerja 2023 gelombang 50 bisa mendaftar melalui link resmi berikut ini: Klik di Sini.

Saat ini calon pendaftar hanya bisa membuat akun login situs resmi prakerja.go.id, sementara untuk mendaftar gelombang 50 bisa dilakukan bila pengumuman dari admin @prakerja.go.id sudah rilis.

Demikian penjelasan apakah saldo insentif Kartu Prakerja 2023 Rp 4,2 juta bisa hangus, disertai syarat dan cara mendaftar gelombang 50 Kartu Prakerja tahun ini.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler