Profil Ahmad Munasir Rafie Pratama Dosen UII yang Sempat Hilang Kontak, Sudah Terdeteksi Ada di Sini

20 Februari 2023, 16:11 WIB
Simak informasi mengenai profil Ahmad Munasir Rafie Pratama, dosen UII yang hilang kontak dan terdeteksi berada di Amerika Serikat. /Facebook.com /Polda D.I. Yogyakarta

BERITA DIY – Berikut ini profil Ahmad Munasir Rafie Pratama, dosen UII yang dikabarkan hilang kontak dan kini keberadaannya mulai menemui titik terang.

UII atau Universitas Islam Indonesia pada laman resminya pada 17 Februari 2023 menuliskan berita mengenai hilangnya salah satu dosen bernama Ahmad Munasir Rafie Pratama.

Diketahui, Ahmad Munasir melakukan perjalanan ke luar negeri untuk kegiatan mobilitas global di University of South-Eastern Norway (USN).

Berangkat bersama keempat rekan kerjanya, Ahmad Munasir terakhir berjumpa dengan Prof. Fatul Wahid pada malam 11 Februari 2023.

Baca Juga: Biodata Im Siwan Pemeran Film Unlocked Netflix dan Profil Lengkap Aktor Korea: Akun IG dan Tanggal Lahir

Kepada istrinya, Ahmad Munasir sempat mengirimkan pesan yaitu tanggal 12 Februari 2023 siang hari beberapa saat sebelum naik pesawat ke Istanbul dengan tujuan Jakarta.

Namun sayangnya, sejak saat itu Ahmad Munasir sudah tidak diketahui lagi kabarnya. Berbagai upaya untuk menghubungi Ahmad Munasir telah dilakukan tetapi belum mendapat respon yang positif.

Hingga akhirnya pada 13 Februari 2023 keberadaan Ahmad Munasir menemui titik terang. Diketahui, Ahmad Munasir terdeteksi masuk ke Amerika Serikat melalui Bandara Boston.

Sayangnya, mengenai lokasi keberadaan Ahmad Munasir di Boston belum diketahui secara pasti sehingga pencarian masih terus dilakukan dengan cara apapun.

Baca Juga: Profil Biodata Pemain Fiji Nomor 13 Lengkap Tanggal Lahir, Umur, dan Nama Akun Instargram

Profil Ahmad Munasir Rafie Pratama

Ahmad Munasir Rafie Pratama lahir di Banjarmasin pada 3 Maret 1986 dan merupakan dosen, asisten profesor, serta Sekretatis Jurusan Prodi Informatika, Universitas Islam Indonesia (UII).

Lulus pada tahun 2019 dari Universitas Stony Brook, Universitas Negeri New York di Amerika Serikat dengan beasiswa Fulbright.

Ahamd Munasir berhasil meraih gelar Ph.D. dalam Technology, Policy, and Innovation pada tahun 2019 dari Universitas tersebut.

Pada tahun 2011, Ahmad Munasir juga berhasil menyelesaikan pendidikannya dan meraih gelar Master dari Monash University, Australia.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Isra Miraj 2023 Gratis Bisa untuk Foto Profil dan Status WA, Instagram dan FB di 18 Februari

Sementara itu, untuk program S1 atau Sarjana, Ahmad Munasir menyelesaikannya di Universitas Gadjah Mada (UGM) pada tahun 2008.

Penelitian yang dilakukan oleh Ahmad Munasir kebanyakan berkaitan dengan teknologi informasi lebih khusus yaitu teknologi seluler.

Ahmad Munasir melakukan penggabungan antara metode penelitian tradisional dengan pendekatan ilmu komputasi dan data.

Selain berprestasi di bidang akademik, Ahmad Munasif Rafie Pratama juga dikenal memiliki hobi berenang, membaca komik, dan menonton film pada waktu luang yang dimilikinya.

Baca Juga: 20 LINK Twibbon Isra Miraj 2023 Download Gratis dan Cara Pasang Foto untuk Share Profil Media Sosial IG dan WA

Demikian informasi mengenai profil Ahmad Munasir Rafie Pratama, dosen UII yang dikabarkan hilang kontak dan kini keberadaannya mulai menemui titik terang.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler