Apa yang Ada di Dalam Planet Jupiter yang Masuk 5 Planet Sejajar 24 Juni 2022: Rotasi, Terbesar dan Suhu

24 Juni 2022, 17:38 WIB
Fakta-fakta tentang planet Jupiter. /pixabay.com/7854

BERITA DIY - Sejumlah orang mencari mengenai keistimewaan, dan apa yang ada di dalam planet Jupiter yang masuk 5 planet sejajar hari ini, Jumat 24 Juni 2022 termasuk rotasi, ukuran terbesar dan suhu permukaan.

Fenomena langka lima planet yang berada di posisi sejajar atau yang disebut dengan konjungsi langit dapat disaksikan dengan mata telanjang oleh netizen Indonesia.

Lima planet tersebut adalah Venus, Mars, Jupiter, Saturnus dan Merkurius yang dapat dilihat langsung pada 24 Juni 2022.

Baca Juga: Besok 24 Juni 2022 Ada Apa? Ini Jam Berapa Fenomena Planet Sejajar Terjadi dan Dampak Bagi Manusia di Bumi

Planet Jupiter merupakan planet yang menjadi perhatian netizen karena ukurannya yang paling besar di tata surya, dengan diameter 142.984 km.

Planu et ke lima dalam urutan tata surya ini disebut sebagai bintang yang gagal oleh beberapa ahli. Namun sebagian kelompok lain juga membantah bahwa Jupiter adalah bintang.

Kelompok yang membantah bahwa Jupiter adalah bintang mengatakan bahwa planet terbesar itu belum mendekati kriteria nyaris bintang.

Baca Juga: Tanggal 24 Juni 2022 Ada Kejadian Apa? 5 Planet Sejajar Bisa Dilihat dengan Mata Telanjang Jam Berapa?

Untuk memenuhi kriteria bintang, astronom mendefinisikan katai coklat sebagai benda langit setidaknya 13 kali massa Jupiter.

Tanggapan lain juga mengatakan bahwa Jupiter sangat mirip dengan Matahari berdasarkan kerapatan massa hingga rasio helium dan hidrogen.

Diketahui, jarak planet Jupiter dengan matahari adalah 778 juta kilometer atau 5,2 unit astronomi. 1 unit astronomi merupakan jarak dari Matahari ke Bumi.

Baca Juga: Ada Apa dengan Tanggal 24 Juni 2022? Simak Penjelasan Fenomena Planet Sejajar: Apa Bisa Dilihat?

Rotasi planet Jupiter adalah waktu terpendek dalam tata surya sehingga 1 hari akan berjalan dengan singkat, yaitu 10 jam untuk sekali berotasi.

Pada tahun 1979, dalam misi Voyager NASA, ditemukan bahwa planet Jupiter memiliki cincin yang samar. Namun tidak seperti Saturnus yang terkenal, cincin Jupiter justru sangat redup dan terbuat dari debu, bukan es.

Jupiter menetap di posisinya saat ini di tata surya luar sekitar 4 miliar tahun lalu. Sebagian ilmuwan berpendapat bahwa pada kedalaman kurang lebih setengah pusat planet Jupter, ada tekanan yang begitu besar.

Tekanan ini mengakibatkan elektron terjepit dari atom hidrogen yang akhirnya membuat cairan menghantarkan listrik seperti logam.

Baca Juga: Ada Apa Tanggal 24 Juni: 3 Fenomena 2022 Planet Sejajar hingga Gerhana Matahari Bisa Dilihat di Indonesia?

Rotasi cepat planet ini diperkirakan mendorong arus listrik di wilayahnya, sehingga menghasilkan medan magnet yang kuat di planet Jupiter.

Suhu di planet Jupiter bisa mencapai 90.032 derajat ahrenheit (50.000 derajat Celcius) di bawah sana, yang mana sebagian besar terbuat dari mineral besi dan silikat (mirip dengan kuarsa).

Planet Jupiter tidak memiliki permukaan seperti bumi karena planet ini memiliki inti dalam yang solid, kemungkinan hanya seukuran Bumi. Atmosfer Jupiter sangat tebal dan terdiri dari hidrogen dan helium.

Baca Juga: Fenomena 5 Planet Sejajar dengan Bulan 24 Juni 2022 Apa Dampak bagi Bumi? Terjadi Jam Berapa dan Cara Lihat

Demikian informasi mengenai pa yang ada di dalam planet Jupiter yang masuk 5 planet sejajar hari ini, Jumat 24 Juni 2022 termasuk rotasi, ukuran terbesar dan suhu permukaan.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler