Profil Ricky Kambuaya Gelandang Timnas Indonesia yang Lesakkan Gol ke Gawang Timor Leste di FIFA Matchday

27 Januari 2022, 20:37 WIB
Profil atau biodata Ricky Kambuaya, gelandang Timnas Indonesia yang lesakkan gol ke gawang Timor Leste di FIFA Matchday hari ini. /persebaya.id

BERITA DIY - Simak profil atau biodata Ricky Kambuaya, gelandang Timnas Indonesia yang lesakkan gol ke gawang Timor Leste di FIFA Matchday hari ini.

Seperti diketahui dalam FIFA Matchday hari ini, Timnas Indonesia berhasil menyamakan kedudukan di menit 65 lewat lesakkan gol Ricky Kambuaya ke gawang Timor Leste.

Sebelumnya di babak pertama, Paulo Domingos Galo Da Costa berhasil menjebol gawang Timnas Indonesia ke gawang Syahrul Fadil di menit 35.

Baca Juga: Profil Ezra Walian yang Disorot saat vs Kamboja, Ini Kisah Eks Pemain Timnas Belanda Masuk Skuad Garuda

Laga tim nasional Indonesia versus Timor Leste digelar dua kali di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, dimulai pukul 19.00 WIB.

Dalam laga kontra Timnas Timor Leste, skuad Garuda muda tidak diperkuat empat pemain yang berkarier di luar negeri, yaitu Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, Elkan Bagott dan Egy Maulana.

Baca Juga: Siapa Edo Febriansyah, Bek Timnas Indonesia yang Gantikan Pratama Arhan vs Kamboja? Ini Profil dan Catatannya

Berikut profil Ricky Kambuaya:

Nama Lengkap : Ricky Kambuaya

Lahir : Sorong, Papua Barat

Tanggal Lahir : 25 Mei 1996

Umur : 25 tahun

Klub saat ini : Persebaya Surabaya

Baca Juga: PSSI Protes 4 Ketidakadilan Singapura ke Indonesia Selama AFF, Ungkap Alasan Elkan Baggott Cs Dilarang Main

Ricky Kambuaya merupakan pesepakbola kelahiran Sorong, Papua Barat 25 tahun silam tanggal 5 Mei 1996.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini memulai karir sepak bola bersama tim junior Pro Duta FC tahun 2015.

Di kancah profesional, Ricky Kambuaya mengawali karir bersama klub PS Mojokerto Putra dengan tampil sebanyak 45 kali dan mencatatkan 16 gol sejak tahun 2017-2018.

Baca Juga: Profil Dedik Setiawan Striker Timnas Indonesia yang disorot vs Thailand di Final Leg 2 Piala AFF Suzuki Cup

Dua musim bersama PS Mojokerto Putra, Ricky Kambuaya pun pindah ke Yogyakarta bersama PSS Sleman di musim 2019-2020. Bersama tim berjuluk Super Elja itu, Ricky Kambuaya telah tampil sebanyak 14 kali.

Setelah itu, di musim 2020, Ricky Kambuaya bergabung bersama Persebaya dan tampil di berbagai kompetisi.

Kala berseragam Persebaya Surabaya, Ricky Kambuaya tampil sembilan kali dan mengemas empat gol bagi Bajul Ijo.

Baca Juga: Profil Alfeandra Dewangga yang Disorot saat Timnas Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF: IG hingga Pacar

Penamlilannya yang cukup gemilang di klub membuatnya dilirik Shin Tae Yong dan dipanggil ke Timnas Indonesia. Bersama Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya telah tampil delapan kali dan membubuhkan dua gol.

Di ajang piala AFF 2020, Ricky Kambuaya pun dipercaya oleh Shin Tae Yong untuk menjadi line up utama. Tercatat, ia telah tampil empat kali di babak fase grup dan berhasil membawa Indonesia selalu menang.

Itulah profil atau biodata Ricky Kambuaya, gelandang Timnas Indonesia yang lesakkan gol ke gawang Timor Leste di FIFA Matchday hari ini.***

Editor: MR Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler