Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka Minggu Ini? Simak Alasan dan Solusi Jika Gagal Input NIK di prakerja.go.id

7 September 2021, 07:41 WIB
ILUSTRASI - Simak bocoran pembukaan Kartu Prakerja gelombang 20 beserta enam alasan dan solusi jika NIK tak bisa dimasukkan di akun prakerja.go.id. /Instagram.com/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Simak bocoran apakah Kartu Prakerja gelombang 20 dibuka minggu ini beserta alasan dan solusi jika peserta selalu gagal saat input NIK di laman prakerja.go.id saat melakukan pendaftaran.

Para calon peserta dan peserta yang gagal lolos gelombang sebelumnya kini menantikan pembukaan Kartu Prakerja gelombang 20.

Adapun pemerintah telah mengeksekusi Kartu Prakerja gelombang 18 dan gelombang 19 hanya berselang beberapa hari di bulan Agustus lalu.

Baca Juga: Siap-siap Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka untuk 800 Ribu Penerima, Ini 12 Alasan Peserta Selalu Gagal Lolos

Diketahui bahwa Kartu Prakerja diberikan kepada 2,8 juta penerima usai PPKM diberlakukan. Kabar baik ini disampaikan oleh Menkeu Sri Mulyani awal Juli lalu.

"Program Kartu Prakerja untuk 2,8 juta peserta juga bisa dieksekusi di Juli-Agustus," ucap Sri Mulyani dikutip dari akun Youtube Sekretariat Presiden, Senin, 5 Juli 2021.

Sementara itu, penerima Kartu Prakerja gelombang 18 dan gelombang 19 diberikan kepada 1,6 juta peserta. Itu artinya masih ada sisa kuota 1,2 juta untuk gelombang selanjutnya.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 20 Targetkan 800 Ribu Penerima, Ini Syarat agar Lolos Menjadi Peserta Program

Para calon peserta tetap bisa mengakses laman prakerja.go.id meskipun gelombang 20 belum resmi dibuka.

Adapun langkah-langkahnya adalah dengan daftar akun, login akun, mengisi data diri, dan mengikuti tes online.

Salah satu tahap yang vital dalam mengisi data adalah input nomor KK sesuai dengan KTP. Tetapi, beberapa peserta bisa mengalami kegagalan. Ternyata ada beberapa alasan yang menyebabkannya.

Baca Juga: Bocoran Kapan Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka, Cek Cara Daftar karena Kuota Cuma buat 800 Ribu Orang

1. NIK yang Anda masukkan salah atau tidak tepat

2. NIK telah terdaftar di BPJS Ketenagkerjaan sebagai penerima BLT Subsidi Gaji/BSU

3. NIK telah terdaftar di laman Eform BRI sebagai penerima BPUM atau BLT UMKM

4. NIK terdaftar di Kemendikbud

5. NIK terdaftar di laman dtks.kemensos.go.id sebagai penerima bansos Kemensos

6. KTP dan NIK tidak valid

Baca Juga: Kuota Kartu Prakerja Gelombang 20 Diumumkan! Ada 800 Ribu Penerima, Cek Dashboard Ini untuk Daftar

Apabila NIK terdaftar di lembaga/instansi lain, besar kemungkinan Anda ditetapkan sebagai calon penerima atau telah menerima bantuan lainnya dari pemerintah.

Seperti yang diketahui bahwa salah satu syarat peserta Kartu Prakerja adalah belum menerima bansos apapun selama pandemi Covid-19.

Tetapi bagi yang gagal bukan karena alasan tersebut bisa kembali cek NIK agar tidak salah memasukkan.

Baca Juga: Gagal Lolos Kartu Prakerja Gelombang 19 karena NIK Terdaftar di Lembaga Lain? Lakukan Langkah Ini

Terlebih, jika NIK Anda dinyatakan tidak valid, maka bisa menghubungi Dukcapil di nomor 1500 537 atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat di wilayah Anda.

Menyinggung bocoran pembukaan gelombang 20, Louisa Tuhatu selaku Head of Communication Kartu Prakerja membeberkan akan mengabarkan lebih lanjut dalam minggu ini.

"Gelombang 20 belum akan dibuka hari ini. Saya segera kabari dalam minggu ini," jelas Louisa saat dihubungi.

Baca Juga: Bocoran Kapan Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka, Lakukan 7 Langkah Ini Agar Lolos Dapat Insentif Rp3,55 Juta

Lebih lanjuut, Louisa mengatakan kuota penerima gelombang 20 sebanyak 800 ribu peserta yang telah menyelesaikan pendaftaran di prakerja.go.id.

"Kuota gelombang 20 adalah 800.000," imbuhnya.

Itulah tadi info tentang Kartu Prakerja gelombang 20 beserta enam alasan dan solusi apabila NIK yang dimasukkan saat pendaftaran di laman prakerja.go.id selalu gagal.***

Editor: Inayah Bastin Al Hakim

Tags

Terkini

Terpopuler