Bacaan Doa Nurbuat Lengkap dengan Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan Bahasa Indonesia Serta Manfaatnya

24 Februari 2021, 15:52 WIB
Bacaan Doa Nurbuat Lengkap dengan Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan Bahasa Indonesia Serta Manfaatnya /Pixabay/aamiraimer

BERITA DIY - Doa Nurbuat adalah salah satu doa yang memiliki banyak keutamaan. Doa ini juga bisa dikatakan sebagai doa pengasihan. Mengamalkan doa tersebut akan membuat seseorang disayangi oleh orang-orang yang memusuhinya.

Doa Nurbuat atau yang sering dikenal dengan Doa Nurbuwah berasal dari bahasa Arab. Doa ini dibuat dan dipercaya memiliki khasiat luar biasa.

Sebagian dari Doa Nurbuat berasal dari hadist Riwayat Ibnu Asakir namun sebagian lainnya tidak berdasarkan hadist. Karena itu membuat banyak orang yang masih mempertanyakan tentang kandungan dari doa tersebut.

Baca Juga: Beri Dukungan terhadap Aborsi, Tokoh Agama Ini Tuai Kecaman Masyarakat

Doa Nurbuat biasanya terdapat di dalam doa majemuk yang merupakan doa pegangan para santri. Doa Nurbuat seringkali dikenal dengan nama doa Jibril.

Bila Doa Nurbuat dipanjatkan dengan rutin dan diiringi dengan keikhlasan karena Allah semata, maka berkah-pun akan didapatkan.

Berikut bacaan Doa Nurbuat lengkap dengan bahasa Arab, Latin, berserta terjemahan bahasa Indonesia.

Baca Juga: Tegas! Rizal Ramli Sentil Jokowi Tanyakan Janji Soal Banjir Jakarta

اَللّٰهُمَّ ذِى السُّلْطَانِ الْعَظِيْمِ ، وَذِى الْمَنِّ الْقَدِيْمِ ، وَذِي الْوَجْهِ الْكَرِيْمِ ، وَوَلِيِّ الْكَلِمَاتِ التَّآمَّاتِ ، وَالدَّعَوَاتِ الْمُسْتَجَابَةِ ، عَاقِلِ الْحَسَنِ وَالْحُسَيْنِ مِنْ اَنْفُسِ الْحَقِّ ، عَيْنِ الْقُدْرَةِ والنَّاظِرِيْنَ ، وَعَيْنِ الْاِنْسِ وَالْجِنِّ ، وَاِنْ يَّكَادُ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا لَيُزْ لِقُوْنَكَ بِاَبْصَارِهِمْ لَمَّا سَمِعُوا الذِّكْرَ وَيَقُوْلُوْنَ اِنَّهُ لَمَجْنُوْنَ ، وَمَا هُوَ اِلاَّ ذِكْرٌ لِلْعَالَمِيْنَ ، وَمُسْتَجَابُ لُقْمَانَ الْحَكِيْمِ ، وَوَرِثَ سُلَيْمَانُ دَوُدَ عَلَيْهِمَا السَّلَامُ الْوَدُوْدُ ذُو الْعَرْشِ الْمَجِيْدِ ، طَوِّلْ عُمْرِيْ ، وَصَحِّحْ اَجْسَادِيْ ، وَاقْضِ حَاجَتِيْ ، وَاَكْثِرْ اَمْوَالِيْ وَاَوْلَادِيْ ، وَحَبِّبْ لِلنَّاسِ اَجْمَعِيْنَ ، وَتَبَاعَدِ الْعَدَاوَةَ كُلَّهَا مِنْ بَنِيْ آدَمَ عَلَيْهِ السَّلَامُ ، مَنْ كَانَ حَيًّا وَّيَحِقَّ الْقَوْلُ عَلَي الْكَافِرِيْنَ ، وَقُلْ جَآءَ الْحَقُّ وَزَهَقَ الْبَاطِلُ ، اِنَّ الْبَاطِلَ كَانَ زَهُوْقًا ، وَنُنَزِّلُ مِنَ الْقُرْاٰنِ مَاهُوَ شِفَآءٌ وَرَحْمَةٌ لِلْمُؤْمِنِيْنَ ، وَلَايَزِيْدُ الظَّالِمِيْنَ اِلَّا خَسَارًا ، سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ ، وَسَلَامٌ عَلَي الْمُرْسَلِيْنَ ، وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

“Allaahumma dzissulthanil’adziim. Wa dzilmannil qadiim. Wa dzilwajhil kariimi wa waliyyil kalimaatittaammaati wadda’awaatil mustajaabati‘aaqilil hasani wal husaini min anfusil haqqi‘ainil qudrati wannaaziriina wa‘ainil insi wal jinni.”

“Wa in yakaadulladziina kafaruu layuzliqunaka bi absaarihim lammaa sami’udzdzikra wa yaquuluuna innahuu lamajnun.”

Baca Juga: Kumpulan Doa Penenang Hati agar Damai dan Tentram, LENGKAP Arab, Latin, dan Terjemahan dalam Bahasa Indonesia

“Wa maa huwa illaa dzikrullil‘aalamiin. Wa mustajaabu luqmaanal hakiimi wa waratsa sulaimaan daawuuda‘alaihimassalaamul waduudu dzul’arsyil majiid. Thawwil‘umrii wa shahhih ajsaadii waqdi haajatii waktsir amwaalii wa au laadii wa habbib linnaasi ajma’iin.”

“Wa tabaa’adil‘adaawata kullahaa min bani aadama‘alaihissalaamu man kaana hayyan wa yahiqqoal qaulu‘alal kaafiriin. Wa qul jaa al haqqu wa zahaqal baathilu innal baathila kaana zahuuqan.”

“Wanunazzilu minal qur’aani maa huwa syifaa un wa rohmatun lilmu’miniin. Wa laa yaziiduzzaalimiina illaa khasaaraa. Subhaana rabbika rabbil‘azzati‘ammaa yashifuun. Wa salaamun‘alalmursaliina wal hamdulillaahirabbil‘aalamiin.”

Baca Juga: Kumpulan Doa Penenang Hati agar Damai dan Tentram, LENGKAP Arab, Latin, dan Terjemahan dalam Bahasa Indonesia

Artinya: “Wahai Tuhanku, pemilik kekuasaan yang agung, yang memiliki anugerah yang terdahulu, memiliki wajah yang mulia, menguasai kalimat-kalimat yang sempurna, dan doa-doa yang mustajab, penanggung Hasan dan Husain dari jiwa-jiwa yang haq, dari pandangan mata manusia dan jin.

Dan sesungguhnya orang-orang kafir benar-benar akan menggelincirkan kamu (Muhammad) dengan pandangan mereka,ketika mendengar Al Quran (dibaca) lalu mereka berkata:

“Sesungguhnya (Muhammad) itu benar-benar orang gila.’ Dan Al Quran itu tidak lain hanyalah peringatan bagi semua umat. Dan mengijabahi Lukmanul Hakim dan Sulaiman yang telah mewarisi Daud as.

Baca Juga: Doa-Doa Katolik: Doa Bapa Kami dalam Bahasa Indonesia, Inggris, Latin, dan Jawa

“Allah adalah dzat yang maha pengasih lagi memilik singgasana yang mulia, panjangkanlah umurku, sehatkanlah jasadku, kabulkanlah hajatku, perbanyaklah harta bendaku dan anakku, cintakan semua orang, jauhkanlah permusuhan anak cucu Adam a.s. dari orang-orang kafir.”

Dan katakanlah : “Yang haq telah datang dan yang batil telah musnah. Sesungguhnya yang batil itu pasti musnah.”

“Dan kami turunkan Al Quran suatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang beriman, dan Al Quran tidak akan menambah kepada orang-orang yang berbuat aniaya melainkan hanya kerugian.”

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 12 Dibuka! Pengangguran Bisa Daftar di www.prakerja.go.id

“Maha suci Allah, Tuhan yang Maha Mulia dari segala sifat yang diberikan orang-orang kafir. Dan semoga keselamatan tetap bagi para rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam.”

Itulah bacaan Doa Nurbuat lengkap dengan bahasa Arab, Latin, beserta terjemahan bahasa Indonesia.

Doa Nurbuat juga memiliki manfaat yang bisa kita dapatkan dengan mengamalkannya. Berikut beberapa manfaat Doa Nurbuat, antara lain:

Baca Juga: Biadab! Elsa Minta Mateo Seret Nama Aldebaran agar Masuk ke Dalam Penjara? Bocoran Ikatan Cinta 24 Februari

  1. Mengingatkan diri kita kepada Allah.
  2. Membantu kita bertemu Rasulullah Muhammad.
  3. Dimohonkan ampun oleh para Malaikat.
  4. Hajat akan dikabulkan.
  5. Mendamaikan orang bertengkar.
  6. Disukai oleh banyak orang.
  7. Membuat wajah tampak lebih cerah.
  8. Dilindungi dari sihir.
  9. Ditambahkan kekayaannya.
  10. Ditunjukkan kebenaran.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Rabu, 24 Februari 2021: Elsa Minta Mama Sarah Jebak Al, Kepercayaan Andin Diuji Lagi?

Itulah beberapa manfaat yang kita dapatkan dengan mengamalkannya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler