Viral Mahasiswa Ini Terlalu Lama Kerjakan Skripsi Hingga Dosen Pembimbingnya Pensiun

- 11 Agustus 2020, 13:37 WIB
Tangkapan layar satu obrolan di aplikasi pesan WhatsApp antara mahasiswa akhir bernama Julian dan dosen pembimbingnya
Tangkapan layar satu obrolan di aplikasi pesan WhatsApp antara mahasiswa akhir bernama Julian dan dosen pembimbingnya /Twitter.com/@ibrgdrgnxhlm

Saking lamanya Julian menunda pengerjaan revisi ia bahkan sampai tidak sadar dan tidak mengetahui kabar kalau DPS-nya sudah mencapai masa akhir sebagai dosen. Sontak ia kaget dan panik menerima balasan sedemikan rupa.

Baca Juga: Arti Nama Panembahan Al Nahyan Nasution, Cucu Keempat Presiden Jokowi

Julian sendiri mengakui bahwa kenahasan yang terjadi pada dirinya merupakan hasil dari perbuatannya sendiri. Bukan karena DPS-nya yang menyulitkan dalam proses skripsi. Ia terlalu lama menunda mengerjakan revisian skripsiannya.

"Di sini saya yang salah karena menunda-nunda revisian saya. Kesalahan bukan pada dospem saya," klarifikasi Julian pada cuitan lanjutan di Twitter.

Akibat yang ia terima, dirinya harus segera mendapatkan DPS baru untuk menyelesaikan urusan revisi skripsian. Untungnya Julian bisa mendapatkan dosen pembimbing yang baru.

"Saya sudah mendapat dospem bru xixi," twitt Julian.

Mengakhiri cuitannya di Twitter ia mengatakan bahwa kejadian yang dialaminya agar dijadikan pembelajaran untuk semuanya. Supaya yang menimpa dirinya tidak dialami yang lain dan tidak menunda-nunda pekerjaan seperti dirinya.

"Untuk itu semangat teman-teman yang sedang mengerjakan tugas akhir, ganbatte minna san anjayy mabar," ucapnya.

Meski begitu warga Twitter yang mengetahui kemalangan Julian ini menjadikan kisahnya sebagai pembelajaran sekaligus candaan.

"Dulu, aku juga lama gak bimbingan, sampek akhirnya dosbimku meninggal. ABis itu ganti dosbim, aku cepat-cepat ngelarin karena kaya punya utang sama alm kalo gak segera ku kelarin," komentar akun @iinLoveRuby

Halaman:

Editor: Ina Nurhayati

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x