Harga Tiket Masuk dan Wahana Taman Mini Indonesia Indah Lengkap dengan Cara Membeli

- 5 Mei 2022, 14:16 WIB
Harga tiket Taman Mini Indonesia Indah. harga tiket masuk dan wahana Taman Mini Indonesia Indah lengkap dengan cara membelinya.
Harga tiket Taman Mini Indonesia Indah. harga tiket masuk dan wahana Taman Mini Indonesia Indah lengkap dengan cara membelinya. /Instagram.com/@tmiiofficial

BERITA DIY - Berikut ini harga tiket masuk dan wahana Taman Mini Indonesia Indah lengkap dengan cara membelinya. Saat ini masyarakat masih menikmati libur lebaran dan menghabiskan waktu bersama keluarga dan berkunjung ke berbagai tempat wisata.

Taman Mini Indonesia Indah adalah salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi oleh masyarakat saat libur lebaran. TMII merupakan salah satu tempat wisata yang memperkenalkan budaya Indonesia.

TMII tetap beroperasi saat libur lebaran dengan jam buka yang terbatas karena masih dalam tahap revitalisasi.

Baca Juga: Wisatawan Dilarang Lewat Jalur Cinomati, Ini Rute Menuju Kawasan Wisata Mangunan Bantul Yogyakarta

Jam buka Taman Mini Indonesia Indah 30 April sampai 8 Mei 2022 mulai pukul 06.00 sampai 18.00 WIB, selain itu jumlah pengunjung juga dibatasi.

Saat melakukan kunjungan ke Taman Mini Indonesia Indah masyarakat tetap harus mematuhi protokol kesehatan dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Setiap pengunjung akan dikenakan biaya masuk per orang dan kendaraan. Tiket masuk per orang sebesar Rp25 ribu. Sedangkan untuk tiket kendaraan memiliki tarif berbeda sesuai dengan jenis kendaraan yang ditumpangi.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk Kawasan Wisata di Jogja dan Sekitarnya: Kaliurang, Pantai Gunungkidul, dan Candi Borobudur

Berikut ini harga tiket masuk dan wahana Taman Mini Indonesia Indah:

- Tiket masuk orang: Rp 25.000

- Tiket masuk bus: Rp 40.000

- Tiket masuk mobil: Rp 20.000

- Tiket masuk motor: Rp 15.000

- Tiket masuk sepeda: Rp 5.000

- Taman Legenda Keong Emas: Rp 100.000

- Kereta gantung: Rp 50.000

- Dunia air tawar: Rp 35.000

- Taman burung: Rp 30.000

- Skyworld: Rp 80.000

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata Jakarta, Bandung, Semarang, Jogja Seru Dikunjungi Selama Libur Lebaran 2022

- Museum Fauna Indonesia "Komodo" dan Taman Reptilia: Rp 25.000

- PP Iptek: Rp 27.500

- SS Waterpark: Rp 25.000

- Mobil wisata: Rp 15.000

- Istana anak-anak Indonesia: -

Berikut cara beli tiket masuk Taman Mini Indonesia Indah:

1. Buka Instagram Taman Mini @tmiiofficial

2. Kemudian klik link yang ada di bio Instagram

3. Lalu pilih menu Pembelian Tiket Online TMII

4. Daftar atau Register akun Travelink, Log In langsung jika sudah mempunyai akun

5. Pilih tiket masuk orang dan tiket masuk kendaraan (mobil, motor, bus, atau sepeda)

6. Kemudian pilih waktu kunjungan dan jumlah tiket yang akan dibeli

7. Pilih Beli Langsung

8. Kemudian klik Checkout dan selesaikan pembayaran

9. Tiket berhasil dipesan apabila pembayaran sudah diselesaikan.

Baca Juga: Daftar 10 Pantai di Gunungkidul: Rekomendasi Wisata Libur Lebaran Idul Fitri 2022 Bisa Camping dan Snorkeling

Demikian informasi harga tiket masuk dan wahana Taman Mini Indonesia Indah lengkap dengan cara membelinya.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x